Beranda > Rahasia Berlatih Rohani dengan Mudah > Sepuluh Rahasia Perjalanan Jiwa

 

Manfaat Berada di Dekat Guru Rohani

“Kadang hanya dengan berada di dekat mereka dapat membuat kita terasa sangat nyaman dan memberikan semangat untuk bermeditasi sehingga kita tidak ingin memikirkan tentang masalah duniawi lagi.” (Maha Guru Ching Hai)

Jika Memungkinkan, Lihatlah Guru Anda Setiap Hari

Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai, Meditasi Kelompok, Hsihu, Formosa, 10 Oktober 1992 (Asal bahasa China)

Kadang kita membutuhkan seseorang untuk mengingatkan kita tentang manfaat latihan rohani agar kita bersemangat untuk berlatih. Kalau tidak, setiap hari kita selalu berhubungan dengan banyak makhluk duniawi atau makhluk yang tidak begitu tinggi tingkatnya, dan aura mereka yang tidak berlatih rohani sedikit banyak menarik turun tingkatan kita sehingga kita menjadi seperti mereka, sibuk terikat dengan masalah duniawi yang bersifat sementara lalu kita melupakan tujuan utama kita yang paling penting.

Itulah sebabnya sangat bermanfaat bisa bersama dengan Para Suci dan Guru rohani. Itu berarti ada manfaatnya ketika kita berkumpul dengan sesama praktisi dan Guru Tercerahkan. Manfaatnya bukan karena kita melihat mereka atau mendengar mereka berbicara. Kadang bahkan meskipun kita tidak mendengar mereka berbicara, aura rohani mereka menjadi semacam peringatan yang memberi kita semangat untuk mengejar kemajuan rohani. Dengan demikian kita secara alamiah terus memikirkan latihan rohani. Kadang hanya dengan berada di dekat mereka dapat membuat kita terasa sangat nyaman dan memberikan semangat untuk meditasi hingga kita tidak ingin memikirkan tentang masalah duniawi lagi.

Itulah sebabnya di India mereka menyarankan agar kita mengunjungi Guru kita setiap hari jika memungkinkan; jika tidak setiap hari maka paling tidak setiap dua atau tiga hari sekali. Jika tidak bisa maka lihatlah Guru Anda paling tidak sekali seminggu, dan kalau tidak bisa maka setiap bulan. Jika itu pun masih tidak bisa maka lihatlah Guru Anda setiap beberapa bulan; kalau tidak maka sekali setahun. Jika itu pun benar-benar tidak bisa maka paling tidak sekali seumur hidup! Kalaupun itu masih juga tidak bisa maka Anda akan melihat Guru pada waktu kematian. Pada waktu itu, Ia pasti akan datang menjemput Anda. Oleh karena itu, pada akhirnya Anda pasti akan melihat-Nya. Tetapi kita harus memiliki takdir dengan Guru itu agar kita dapat menemui-Nya.

Ada pepatah yang mengatakan, “Tidak mudah bisa bertemu dengan Sang Buddha.” Kita belum tentu dapat melihat atau mendengar nama seorang Guru meskipun kita hidup dengan-Nya di alam yang sama atau di era yang sama. Meskipun kita tinggal di masa yang sama dengan Guru itu atau tinggal di negara atau desa yang sama, itu bukan berarti kita pasti akan menerima berkah-Nya, karena kadang kita mengunci erat diri kita. Hati kita sangat penting.

Itulah mengapa ada banyak orang, seperti rekan praktisi di China dan Au Lac yang tidak dapat melihat Guru dan tidak pernah melihat tubuh fisik Guru, namun bisa melihat perwujudan Cahaya Ilahi Guru. Itu karena hati mereka bersama Guru. Ini juga termasuk latihan rohani. Hati kita sangat penting!

 

Meditasi dengan Mudah

Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai, Meditasi Kelompok, Seattle, Amerika Serikat, 7 April 1993 (Asal bahasa Inggris)

T: Berapa lama seseorang harus bermeditasi untuk mencapai pencerahan?

G: Pencerahan datang dengan seketika. Begitu Anda duduk dengan Guru dan tulus hanya menginginkan pencerahan, maka itu akan muncul dengan seketika. Kadang bahkan sebelum inisiasi atau sebelum saya menyelesaikan instruksi, mereka sudah memperoleh pencerahan. Ada sebagian orang yang terburu-buru; mereka tidak memiliki waktu untuk menunggu. (Hadirin tertawa).

Namun kita harus melakukan meditasi setiap hari karena kita ingin selalu berada dalam keadaan tercerahkan, dan kita ingin terus meningkatkan pencapaian kita dalam pencerahan. Atau kita juga ingin memperkuat pencerahan tersebut, mengembangkannya hingga tak terbatas. Kalau tidak, meskipun Anda bermeditasi selama seratus tahun, Anda tetap tidak akan memperoleh pencerahan.

Meditasi tidak membawa pencerahan, kekuatan Guru yang melakukannya, karena selama inisiasi atau selama apa yang dinamakan meditasi Anda sebenarnya tidak meditasi, karena meditasi berarti upaya. Dengan cara kami, Anda meditasi tanpa upaya. Anda bisa saja duduk di sana dan bahkan Anda mungkin mengantuk, tetapi pencerahan tiba-tiba muncul. Atau Anda tiba-tiba tercerahkan ketika tidur karena kekuatan Guru akan membangunkannya; kekuatan Guru akan membangunkan jiwa ketika Anda tidur. Pada saat pikiran tidur dan tubuh Anda istirahat, jiwa Anda akan dibangunkan ke alam Cahaya dan kebijaksanaan.

Oleh karena itu, meditasi bukanlah suatu cara untuk menuju pencerahan. Namun karena kurangnya perbendaharaan kata di dunia ini, kita harus menamakannya meditasi. Sebenarnya, Anda hanya duduk di sana menerima rahmat Tuhan dan mengenali kekuatan agung Anda sendiri. Tidak ada meditasi sama sekali yang terlibat, karena apapun yang diperoleh atau dihasilkan dari perbuatan, itu masih merupakan hasil duniawi atau masih dalam kerangka material. Jadi, meditasi kami merupakan meditasi tanpa meditasi; ini merupakan meditasi tanpa upaya.

 

“Berlatih rohani bukan berarti melepaskan seluruh kesenangan. Itu adalah konsep yang keliru. Jika kita terlalu ekstrem atau terlalu kaku, kita salah memahami arti latihan rohani. Tuhan tidak menciptakan semua ini untuk membuat kita merasa jemu, tetapi untuk menghibur kita dan memperkuat iman kita terhadap Kebenaran.” (Maha Guru Ching Hai)

“Dengan kebaikan dan kekuatan penuh dari Tuhan, melalui meditasi setiap hari, kita akan mampu mencairkan atau bahkan mencerna secara menyeluruh informasi apapun yang dapat merusak pikiran dan jiwa kita.” (Maha Guru Ching Hai)

“Sangat penting bagi diri kita untuk memiliki teman yang beriman, baik, ramah, dan dapat berbincang dengan kita setiap hari tentang sesuatu yang baik, hal ini dapat menggugah diri kita untuk menuju ke arah yang benar. Dengan demikian kita akan berjalan di jalur yang benar dan menjadi semakin baik. Sifat kita yang baik akan muncul dan berkembang, serta menjadi semakin nyata. Kita akan semakin mengetahui arah mana yang benar.” (Maha Guru Ching Hai)

 

 

 

 

Atas

 

Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai