 |
Afrika Selatan |
 |
Bantuan Kasih Guru Menjangkau Para Korban
Banjir
Oleh
Grup Berita Cape Town (Asal bahasa Inggris
Pada bulan Juni dan Juli 2009, Bagian Barat dan
Semenanjung Cape, Afrika Selatan, dilanda badai dahsyat yang menyebabkan
banyak rumah yang terendam air, khususnya suaka penampungan informal di daerah
rawan banjir dekat sungai dan rawa. Ada lebih dari 20.000 orang penduduk yang
terkena dampak cuaca buruk tersebut, sehingga Pemerintah Kotapraja Cape Town
dengan segera mendirikan enam buah tempat penampungan darurat, dan menyediakan
makanan hangat serta memberikan bantuan kepada para korban.
Segera
setelah mendengar berita bencana ini, Maha Guru Ching Hai dengan penuh kasih
mengirimkan dana bantuan sebesar US$15.000 untuk membantu para korban bencana.
Para rekan inisiat setempat dengan segera membentuk operasi tim bantuan ke
daerah-daerah yang rusak parah akibat bencana, yaitu di Desa Khayelitsha,
Netreg, Bontheuwel, dan Sir Lowry's Pass. Setelah menyiapkan paket bantuan,
tim bantuan beserta para pejabat Departemen Pusat Penanggulangan Dampak
Bencana di Cape Town, yang juga menyediakan bantuan kendaraan untuk mengangkut
paket bantuan tersebut, berangkat bersama mengunjungi 560 rumah penduduk, lima
pusat penampungan, sebuah sekolah dasar, dan sebuah klinik. Mereka
mendistribusikan selimut, makanan, barang kebutuhan kebersihan, dan amplop
berisi dana bantuan beserta selebaran SOS dan DVD mengenai perubahan iklim.
Para penerima bantuan merasa amat bersyukur dan gembira. Mereka dengan tulus
berterima kasih atas kasih dan perhatian Guru yang tanpa kenal diskriminasi!
Daftar Pengeluaran Tim Bantuan Maha Guru Ching Hai atas Aksi Bantuan Bencana
Banjir di Cape Town, Afrika Selatan
Keterangan |
Jumlah (ZAR) |
Tanda terima |
Bahan makanan (beras, sup instan, roti, gula, selai
kacang, protein kedelai, bubur jagung, makanan bayi,
kacang-kacangan) dan bantuan perlengkapan harian (deterjen, sabun,
pasta gigi, tas, selimut, dll.) |
106.069 |
A |
Dana bantuan bagi para korban |
7.500 |
|
Total
|
ZAR 113.569
(US$ 15.022) |
|
* Selama aksi bantuan, para rekan inisiat membayar sendiri ongkos transportasi, makanan dan akomodasi
mereka
Untuk melihat Kegiatan-kegiatan Bantuan Kemanusiaan oleh Maha Guru Ching
Hai dan Asosiasi Internasional Beliau, silakan kunjungi:
http://www.GodsDirectContact.org.tw/humanitarian
(Daftar dapat diurutkan berdasarkan tahun, negara/daerah, dan jenis
kegiatan.) |
|