Lintasan Peristiwa
Belgia
Berbagi Kasih Guru pada Expo
Ecotherapeutica Tahunan
|
|
Oleh saudara inisiat Tino Don Porto
Carero, Belgia
(Asal dalam bahasa Inggris)
|
|
[Leuven] Pada tanggal 3 dan 4 Maret, Tahun
Emas 4 (2007), kelompok Quan
Yin Belgia berpartisipasi dalam Expo Ecotherapeutica tahunan di Leuven,
Belgia, sebuah acara yang memfokuskan pada praktik dan filosofi
kesehatan Timur dan tradisional Barat. Ini merupakan kesempatan yang
baik untuk berbagi publikasi, seni dan kasih Guru dengan publik Belgia.
Walaupun tempat di stand kami terbatas, akan tetapi kami atur untuk
menemukan keseimbangan yang baik dalam memajang buku, DVD, informasi
mengenai Supreme Master Televisi, dan selebaran 'Cara Hidup
Alternatif.' Bahkan tersedia tempat untuk sebuah meja, jadi kami juga
bisa berbagi teh China dan kue dengan orang-orang yang berhenti di
stand kami.
Terutama pada hari Minggu tanggal 4 Maret, stand kami dikunjungi arus
pendatang yang terus-menerus, banyak dari mereka yang mendengarkan
dengan penuh perhatian kepada saudara dan saudari kita yang
memberitahukan mereka tentang vegetarisme, Supreme Master Televisi,
Guru kita, dan meditasi Metode Quan Yin. Peserta termuda kami, Susannah
kecil yang berusia 2 tahun membantu memegang brosur 'Cara Hidup
Alternatif' dan Supreme Master Televisi, yang memungkinkan dirinya
untuk berbagi berkah Guru dengan setiap orang yang berlalu-lalang.
Kami juga diberikan waktu setengah jam di dalam sebuah ruang
konferensi. Dengan cara ini para pengunjung bisa mempelajari tentang
ajaran Guru kita yang tercinta di dalam lingkungan yang penuh kedamaian
dengan cara penjelasan dari para rekan inisiat, DVD promosi dari
Supreme Master Televisi, dan acara tanya jawab. Pada saat acara
berakhir, pembicara setelah kami dibatalkan, jadi sesi kami
diperpanjang menjadi 45 menit.
Dalam minggu-minggu setelah acara tersebut, kami menerima beberapa
panggilan telepon dari orang-orang yang tertarik dan ingin belajar
meditasi Metode Kemudahan, dengan demikian hal ini memperkuat keluarga
Quan Yin yang ada di Belgia. Terima kasih, Guru!