Majalah
iNews Maha Guru Ching Hai
No. 122
Jika kita merasa bahagia di dalam hati kita, kita akan merasa bahagia
dalam situasi apapun.
~
Maha Guru Ching Hai~
=======Daftar Isi=======
uPeningkatan
Rohani
Buku-buku baru yang Diterbitkan/Majalah berita tersedia dalam bentuk
CD/Kaset Audio Terakhir/Kaset Video Terakhir
uLintasan
Peristiwa
Jepang/Malaysia/Indonesia/Costa Rica/Formosa/Kanada/Amerika Serikat
uMeja
Informasi Rohani
Menaklukkan Otak Manusia/Bhakti Berasal dari Hati
uGuru
Menceritakan Lelucon
Lingkaran Suci Terlalu Ketat!/Mengunjungi Ibu/Anak Tuhan/Sepasang Kaus
Kaki Setiap Hari
uCatatan
Perjalanan Utusan Quan Yin
Cahaya dan Suara: Jalan Menuju Surga
uGuru
Berkata
Kasih Ilahi adalah Satu-satunya Kasih Sejati
uKisah
Film
Menjalani Hidup yang Indah
uKeajaiban
Guru
Sebuah Metode untuk Menjadi Benar-benar Berbakti/Meninggal dengan Senyum
yang Indah
uSeni
Adiluhung
Bunga-bunga Cinta/Kidung untuk Bunga-bunga
uKeluarga
Quan Yin
Hati Seorang Ibu
uMutiara
Kebijaksanaan
Asuransi Quan Yin yang Maha Kuasa
uSelingan
Rohani
Perjalanan yang Mencerahkan
uDunia
Cerita
Sebuah Episode Gunung: Kasih Guru yang Ajaib
uProgram
Acara TV Maha Guru Ching Hai
Perjalanan melalui Alam Estetis—Semoga Kebijaksanaan dan Kasih Maha
Guru Ching Hai Menyinari Hidup Kita
uMusik
dan Kehidupan
Gaung dari "Satu Dunia ... damai melalui musik"
uKata-kata
Mutiara
uLaporan
Media
Wawancara dengan Tuan Do Thong Minh
uMenara
Api dalam Kegelapan
Seminar Peningkatan Rohani bagi PenjarawanTainan/Penyuluhan di Penjara
uWejangan
Guru
Arti Sesungguhnya dari Hidup
uSeputar
Center
Musim Semi di Hsihu
uBagaimana
Menghubungi Kami
uSitus
WWW Quan Yin
Pesan Kecil:
Dalam pembicaraan
mengenai Tuhan, atau Adi-Insani, kita akan menggunakan istilah muasal nir-kelamin
untuk menghindari perdebatan tentang apakah Tuhan itu adalah Wanita atau
Lelaki.
(Istilah ini
lebih tercermin dalam penggunaan kata pengganti bahasa Inggris yang terdapat
dalam iNews versi bahasa Inggris).
She + He = Hes
(seperti dalam Mess)
Her + Him = Hirm
(seperti dalam Firm)
Hers + His =
Hiers (seperti dalam Beers)
Contoh: When
God wants, Hes makes things happen according to Hiers will to suit Hirmself.
Berita No. 122
Diterbitkan:
10 Juni 2001
Didirikan: 1
April 1990
Diterbitkan
Oleh: Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai
Penerbit: Lin
Ping Xing
Majalah Berita
Maha Guru Ching Hai
dipublikasikan
dalam berbagai bahasa: Aulac, Cina, Inggris, Perancis, Jerman, Indonesia,Jepang,
Korea, Portugis, Spanyol dan Thailand yang tersedia sesuai permintaan.
Peningkatan Rohani
Kunci Pencerahan Seketika: Tanya Jawab
<Volume II dalam bahasa Inggris; Volume III dalam bahasa
Cina>
Versi online dalam bahasa Inggris dari "Kunci Pencerahan Seketika: Tanya
Jawab Volume II" sekarang telah tersedia dalam bentuk cetakan. Secara serentak,
edisi ukuran saku dalam bahasa Cina Volume III dari seri yang sama telah
dikeluarkan. Buku-buku ini terdiri dari sebuah bunga rampai yang berharga
berupa tanggapan yang mencerahkan dari Maha Guru Ching Hai terhadap pertanyaan
pertanyaan yang tajam dari para siswa, yang sebelumnya diterbitkan dalam
majalah Berita (News), bersama-sama dengan foto-foto Guru yang sangat berharga.
Isi buku yang meliputi bermacam-macam hal disusun berdasarkan kelompok
dan menurut abjad untuk mempercepat dan memudahkan pencarian. Kumpulan
dari komentar-komentar Guru yang cemerlang dalam seluruh aspek kehidupan
memberikan sumber kebjiksanaan yang besar, pendamping utama dalam perjalanan
rohani Anda, dan hadiah yang cocok untuk santapan rohani bagi sanak keluarga
dan teman-teman.
Alamat web yang berhubungan:
http://www.Godsdirectcontact.org/QandA2
(Amerika Serikat)
http://www.Spiritual-Discovery.org/publication/books/qa2
(Amerika Serikat)
Versi elektronik dalam bahasa Inggris dari "Kunci
Pencerahan Seketika:
Tanya Jawab Volume II" tersedia gratis untuk
didownload dari:
http://www.Godsdirectcontact.org/ebook/download/
(Amerika Serikat)
http://www.Godsdirectcontact.com/eBook/
(Amerika Serikat)
Edisi # 111-120 dari Majalah Berita Maha Guru Ching
Hai
tersedia dalam bentuk CD <versi bahasa
Cina>
Versi CD-ROM dari edisi # 111 sampai dengan 120 majalah Berita (News) baru-baru
ini telah dikeluarkan sehingga memungkinkan para pembaca untuk mulai mengumpulkan
koleksi berharga dari majalah berita Maha Guru Ching Hai. CD tersebut berukuran
ringkas dan mudah dibawa-bawa, dan membuat proses pencarian menjadi cepat
dan memudahkan dalam membaca. Disertai dengan bonus file audio/video berisi
cerita dan lelucon yang disampaikan oleh Guru. Yang Anda butuhkan adalah
sebuah komputer untuk menikmati santapan istimewa bagi jiwa Anda, bahkan
tanpa perlu terkoneksi ke Internet. (Versi bahasa lainnya dari CD ini akan
dikeluarkan kemudian.)
Kaset Rekaman Audio Terakhir Maha Guru Ching Hai
<Dalam
bahasa Inggris>
E79 (lima
kaset)
The Law of Karma
Group Meditation at the Marriott Hotel, New York, USA
August 4, 1999
1999 Moon Festival Performance Day 1
Special Program at the Florida Ashram, USA
September 25, 1999
Moon Festival Celebration-Our Perfect Nature (1)(2)
Group Meditation at the Florida Center, USA
September 26, 1999
Halloween Weekend with Supreme Master Ching Hai (1)(2)
Group Meditation at the Los Angeles Center, USA
October 30/31, 1999
E76 (the fifth one in E76)
Simple Truth Is Heavenly Bliss
Parliament Of The World's Religions
Cape Town, South Africa
December 1/2, 1999
Kaset Rekaman Video Terakhir Maha Guru Ching Hai
<Dalam bahasa Inggris dengan
terjemahan bahasa Cina>
639 Every Soul Marks Its Own Journey
Three-day Retreat in Los Angeles, U.S.A. December 16-18, 1998
Untuk memesan publikasi Guru, silahkan hubungi:
"The Supreme Master Ching Hai International Association Publishing Co.,
Ltd" in Taipei, Formosa.
Tel: (886) 2-87873935 \ Fax: (886) 2-87870873 \ E-mail:
wisdom@m2.dj.net.tw
ROC Postal Remittance Account No: 19259438
Postal Account: The Supreme Master Ching Hai Publishing Co., Ltd.
Lintasan Peristiwa
Laporan dari Jepang
Memelihara Tubuh dan Mengangkat Naik Jiwa
[Gunma]Pada
tanggal 10 April 2001, Center Gunma mengadakan seminar video Metode Quan
Yin dan kegiatan promosi mengenai diet vegetarian. Cuaca musim semi di
Gunma biasanya dingin, tapi pada hari itu, matahari tampak tersenyum riang
dan membuat udara menjadi hangat dan nyaman.
Rekan sepelatihan dengan bersemangat mengundang sanak
famili dan para sahabat untuk datang ke seminar ini, berharap untuk berbagi
kasih ilahi Guru kepada mereka. Dalam suasana ramah tamah dan harmonis,
kami memulai acara hari itu dengan memutar video singkat “Menjalani Jalan
Kasih” untuk memperkenalkan Guru. Ini diikuti oleh pemutaran video ceramah
Guru tahun 2000 di Tokyo. Setelah acara pemutaran video, utusan Quan Yin
menerangkan Metode Quan Yin dan tujuan kita datang ke dunia ini. Para tamu
menunjukkan respon yang hangat pada pembicaraan ini, dengan sangat antusias
menanyakan pertanyaan dan memperlihatkan minat yang sangat tinggi dalam
mempelajari Metode Kemudahan dan menerima inisiasi.
Acara selanjutnya adalah demonstrasi memasak masakan
vegetarian oleh utusan Quan Yin. Dalam waktu yang singkat, bahan baku yang
mudah tersedia digunakan untuk membuat dua hidangan vegetarian yang menarik
dalam rasa, aroma dan penampilan. Setelah mencicipi hidangan, banyak tamu
memuji masakan vegetarian dan menyatakan bahwa mereka akan memasak masakan
vegetarian di rumah. Seorang wanita yang jijik akan bau amis darah dari
daging merasa sangat senang. Ia berkata kepada rekan sepelatihan kami,
“Daging vegetarian yang elok ini tidak berbau amis. Ini benar-benar menyenangkan,
dan segera membawa pulang sejumlah makanan vegetarian untuk dinikmati bersama
keluarganya di rumah. Beberapa tamu menginginkan belajar lebih banyak lagi,
dan berharap utusan Quan Yin mendemonstrasikan lebih banyak lagi teknik
memasak vegetarian hari itu.
Tidaklah mudah melaksanakan diet vegetarian di
Jepang, dan kendala ini telah menghalangi banyak orang yang ingin berlatih
metode Quan Yin. Melalui kegiatan promosi vegetarianisme ini, kami berharap
dapat menolong para pencari Kebenaran dari Jepang mengatasi kendala dan
berhasil menjadi anggota keluarga besar Quan Yin.
-
Keterangan gambar (sp4-1-122.jpg, sp4-2-122.jpg): Rekan
sepelatihan di Gunma mengundang sanak famili dan para sahabat untuk datang
ke seminar video dan demonstrasi memasak masakan vegetarian
Laporan dari Malaysia
Johore Bahru Ditaburi Benih Spiritualitas
[JohoreBahru]Berkat
kasih Guru, rekan sepelatihan dari Singapura dan Malaysia dapat berhasil
mengadakan seminar video di Johore Bahru untuk berbagi ajaran Guru dengan
pencari Kebenaran yang tulus di daerah setempat. Seminar diadakan di Hotel
Grand Continental pada tanggal 24 Maret 2001. Ada banyak tugas persiapan,
tetapi sungguh menyentuh perasaan melihat begitu banyak rekan inisiasi
melaksanakan tugas mereka dengan antusiasme yang tinggi dan rasa persatuan,
masing-masing mengerjakan bagiannya dan melakukan yang terbaik.
Pada pagi hari seminar, hujan yang lebat menyapu
bersih debu dan kotoran di kota, baik yang tampak maupun tidak tampak,
sementara rekan sepelatihan sibuk melaksanakan tugas persiapan. Aula hotel
tempat kami mengadakan seminar, yang pada mulanya bocor dan basah, menjadi
berubah, dan muncullah penampilan yang baru. Suasananya segera berubah
menjadi tampak agung, dengan bunga teratai emas bermekaran di sana sini
dan dekorasi kain emas memperindah interiornya.
Lukisan dan Busana Surgawi Guru dipamerkan dengan
anggunnya, dan pot-pot tanaman hijau dan rangkaian bunga warna-warni, yang
dirancang oleh salah seorang saudari inisiasi, memberikan sentuhan akhir,
menciptakan suasana yang hidup, riang dan menyambut hangat. Ketika semuanya
selesai, kami merasa takjub melihat banyak bakat kreatif yang tersembunyi
yang ditunjukkan oleh rekan sepelatihan. Dengan berkah Guru, hasilnya sungguh
mempesonakan! Hati kami sudah siap dan kami siap untuk menyambut orang-orang
yang berjodoh mempelajari ajaran Guru. Banyak buku contoh dan majalah berita
dibagikan kepada setiap orang yang menghadiri seminar, dan dalam waktu
singkat aula hotel hampir dipenuhi oleh para tamu.
Seminar dimulai dengan pemutaran salah satu video
ceramah Guru. Sementara menonton video, hadirin begitu terpesona dengan
kata-kata bijaksana Guru yang mereka perhatikan dengan penuh perhatian.
Setelah seminar, banyak orang yang dengan antusias menanyakan lebih jauh
tentang ajaran Guru dan beberapa mempelajari Metode Kemudahan. Dengan demikian
banyak benih spiritual telah ditaburkan di Johore Bahru.
Seminar diakhiri dengan pembagian penganan vegetarian
yang lezat kepada seluruh tamu, dan banyak yang menyatakan rasa terima
kasih dan penghargaan mereka atas keramah-tamahan yang hangat dari kami,
pulang dengan senyum di wajah mereka. Terima kasih, Guru, karena memperkenankan
kami berpartisipasi dalam kesempatan yang bermanfaat ini, karena mengajarkan
kami menjalani jalan kasih, dan karena memberikan kami kesempatan untuk
menolong orang lain dan diri kami sendiri.
-
keterangan gambar:
(ap5-1-122.jpg) Para tamu menunjukkan
minat yang tinggi pada publikasi Guru.
(sp5-2-122.jpg) Penganan vegetarian
dan minuman dihidangkan untuk para hadirin.
(sp5-3-122.jpg) Hadirin menonton video
ceramah Guru dengan penuh perhatian.
Laporan dari Indonesia
Berterima Kasih pada Guru dan Berbagi Berkahnya
[Indonesia]
Di
bulan Mei 1998, dunia terkejut ketika kerusuhan meletus di Indonesia. Selama
masa sulit ini, semua rekan sepelatihan di Indonesia aman dan selamat berkat
kasih Guru, dan banyak kejadian ajaib terjadi. Sebagai contohnya, di ibukota
Jakarta, para perusuh menggedor setiap rumah di jalan satu demi satu, membunuh
orang dan membakar benda-benda. Seorang saudara inisiasi yang tinggal di
daerah itu memperhatikan dengan rasa ketakutan ketika para perusuh sudah
menyerbu sampai di tempat berjarak dua rumah dari rumahnya. Ia sangat takut
hingga ia bahkan lupa untuk berdoa. Semua yang dapat ia lakukan hanyalah
duduk tak berdaya di rumahnya. Tiba-tiba tubuh jelmaan Guru tampak di hadapannya
dalam cahaya yang terang sekali. Ketika ia belakangan keluar dari samadhi,
ia menemukan bahwa para perusuh sudah pergi tanpa sebuah jejak pun.
Dalam kejadian lainnya, seorang saudara inisiasi
dalam perjalanan pulang ketika bus yang ditumpanginya dihadang para perusuh.
Pada umumnya, tak seorangpun yang dapat lolos dengan selamat dalam situasi
seperti itu. Tapi ajaib sekali, ia melihat cahaya putih terang yang besar
sekali menyelubungi bus itu, yang mana pada akhirnya melewati jalan itu
dengan selamat, tanpa seorang penumpang pun yang terluka.
Setelah mengikuti retret internasional 1998 di
Korea, seorang saudari inisiasi kembali pulang ke Jakarta satu hari lebih
awal dari rencana sebelumnya. Karena ia pulang lebih awal, kedua orangtuanya,
yang sedang berlibur di luar kota, juga kembali lebih awal dari jadwal
semula. Belakangan mereka menerima kabar bahwa tak lama setelah orangtuanya
check-out, hotel tempat mereka menginap dibakar hangus! Menurut jadwal
kedatangan mereka, adik perempuannya seharusnya bertemu dengannya dahulu
baru menemui orangtua mereka. Tapi ia melakukan kesalahan dan pergi menemui
orangtuanya sebelum menjemput saudari inisiasi kita. Kesalahan ini menyebabkan
keterlambatan sehingga mereka tidak dapat makan malam bersama di restoran
dimana mereka telah memesan tempat. Sebagai akibatnya, mereka sekeluarga
lolos dari bencana besar, karena restoran itu juga diserbu perusuh pada
hari itu.
Keajaiban-keajaiban yang tak terbayangkan ini
memperdalam keyakinan dari murid-murid di Indonesia kepada Guru. Sementara
berterima kasih pada Guru dan Tuhan, mereka juga menyadari bahwa jalan
satu-satunya untuk menghindari bencana seperti itu di kemudian hari adalah
dengan meningkatkan kesadaran rohani dari seluruh bangsa. Hanya dengan
itu mereka dapat memelihara perdamaian dan stabilitas di negara itu. Oleh
karena itu, setelah hukum dan ketertiban umum pulih seperti semula, rekan-rekan
sepelatihan mengadakan sebuah seminar video di Jakarta. Keberhasilan seminar
ini mendorong mereka untuk mengadakan tiga seminar berikutnya tahun ini
di Yogyakarta, Surabaya dan Bandung. Pada setiap seminar, hadirin memberikan
tanggapan yang hangat, dan banyak peserta yang mendaftarkan diri untuk
mempelajari Metode Kemudahan. Keesokan harinya, banyak orang datang untuk
mempelajari Metode Kemudahan atau memohon inisiasi Metode Quan Yin.
Satu kejadian yang bernilai untuk disebutkan adalah
bahwa seminar di Surabaya diadakan di gedung kantor dari sebuah surat kabar
setempat, Jawa Pos. Ketika pemimpin redaksinya mengetahui bahwa Maha Guru
Ching Hai adalah seorang Guru yang terkenal di seluruh dunia, ia mengambil
inisiatif untuk menawarkan dua ruangan konferensi alih-alih hanya satu
ruangan, dan juga menugaskan wartawannya untuk meliput seminar itu. Seminar
itu menyedot sejumlah besar hadirin dan respon yang antusias dari para
hadirin, dan beberapa surat kabar lainnya juga meliput seminar yang sukses
ini. Mereka terutama kagum bahwa sebuah seminar video tanpa kehadiran Guru
secara fisik dapat menarik ratusan orang hadirin.
Keberhasilan dari usaha berbagi Kebenaran ini
mendukung keyakinan rekan sepelatihan Indonesia dalam menyebarkan ajaran
Guru pada bangsanya, dengan demikian merintis masa depan yang cerah bagi
Indonesia.
Laporan dari Costa Rica
Retret Kebahagiaan Spritual
[San Jose] Dalam rangka memperingati semangat
pengabdian dan pengorbanan dari Yesus Kristus, rakyat Costa Rica merayakan
hari libur dari tanggal 11 sampai 13 April. Center San Jose memanfaatkan
kesempatan ini untuk mengadakan retret 3 hari, yang menarik banyak rekan
sepelatihan.
Selama retret, suasana agung dan harmonis meliputi
Center, dan rekan-rekan inisiasi merasakan berkah dan kasih Tuhan. Kegembiraan
tampak pada wajah setiap orang. Berkat kasih Guru, kami menerima kaset
video terbaru dengan teks terjemahan bahasa Spanyol tepat pada waktu retret,
yang memungkinkan setiap orang menonton tiga ceramah lengkap Guru. Seorang
saudari inisiasi berkata bahwa isi dari kaset video ceramah itu kebetulan
saja mengatasi masalah batinnya.
Retret ini memberikan para rekan inisiasi sebuah
kesempatan untuk berkumpul bersama dan mengisi diri mereka dengan daya
kasih Tuhan sementara berjalan bersama di jalan menuju kerajaan Allah.
Laporan dari Formosa
Pameran Agama Nasional Formosa
[Chiayi] Tahun ini, Formosa mengadakan Pameran
Agama Nasional dari tanggal 4 sampai dengan 8 April di Stadion Tounan di
Kabupaten Yunlin. Sejumlah kelompok agama, spiritual dan agama rakyat turut
serta dalam acara ini, yang mengingatkan kepada Kumbha Mela (ziarah tahunan
umat Hindu) dalam ukuran kecil. Asosiasi Internasional Maha Guru Ching
Hai juga turut ambil bagian dalam peristiwa besar ini atas undangan dari
para sponsor acara ini.
Pameran ini diadakan di lapangan Stadion yang
luas dan berumput. Dari Center Hsihu, para rekan praktisi membawa lukisan
minyak raksasa berjudul "Hutan yang Cerah (Sunshine Forest)," yang membuat
gerai pameran kami menonjol. Sungguh serasi dengan rerumputan hijau di
sekitarnya, seolah-olah kombinasi tersebut sudah disusun sebelumnya. Hasilnya
merupakan suatu pemandangan surgawi yang menggetarkan diresapi dengan Cinta
Kasih Ilahi yang menjadikannya pusat perhatian di seluruh arena pameran!
Selama
pameran, aliran pengunjung terus menerus datang ke gerai kami. Seorang
tamu memberitahukan kami bahwa sewaktu dia mendekati gerai kami, dia mencium
wangi yang sangat lembut yang menyejukkan dan menyegarkan batinnya, dan
dia berpikir bahwa tentunya kami telah menyemprotkan tempat itu dengan
wangi-wangian. Beberapa pengunjung duduk di gerai kami sepanjang hari,
mata mereka melekat pada TV yang menayangkan video Guru. Seorang wanita
yang menyatakan memiliki kekuatan supranatural memberitahukan rekan-rekan
praktisi: "Kalian terlihat seperti anak-anak dari manusia dan makhluk angkasa
luar." Ketika dia bertanya bagaimana caranya agar dia dapat menghubungi
Guru, seorang rekan praktisi menunjuk kepada lukisan diri Guru yang besar
dan berkata: "Anda dapat berkomunikasi dengan Guru dalam hati Anda." Beberapa
saat kemudian, kedua mata wanita itu berlinang air mata, dan dia berkata,
"Oh! Saya mengerti!" Dalam emosi yang mendalam, dia meninggalkan keramaian
untuk menikmati hubungan batinnya yang erat dengan Guru. Beberapa rekan
inisiasi yang telah kehilangan kontak dengan Guru setelah diinisiasi, mulai
menangis segera setelah mereka mendekati foto Guru. Mereka merasa seolah-olah
mereka adalah seorang anak kecil yang telah lama tersesat yang telah menemukan
kembali ibu mereka, dan menjadi sebuah pemandangan yang mengharukan.
Pada hari keempat, rekan-rekan praktisi mengadakan
seminar tentang Metode Quan Yin, dan seorang utusan Quan Yin mengajarkan
Metode Kemudahan. Selama lima hari Pameran Agama Nasional ini, semua rekan
praktisi yang turut berpartisipasi dipenuhi dengan kebahagiaan ilahi, saat
mereka merasakan keinginan yang tulus dari orang-orang untuk mendapatkan
seorang Guru Tercerahkan dan ajaran-ajaran kebenaran dariNya.
Tanah Suci di Pekan Raya Amal Dunia
Atas
undangan dari "Asosiasi Umat Budha Taiwan Fa-Shing-Pao-Lin," Asosiasi Internasional
Maha Guru Ching Hai turut berpartisipasi dalam kegiatan "Tanah Suci di
Pekan Raya Amal Dunia" yang diadakan pada tanggal 8 April di Stadiun Baseball
Kota Chiayi. Tujuan kegiatan ini adalah untuk membantu Asosiasi tersebut
mengumpulkan dana untuk membangun tempat perlindungan bagi para jompo,
kaum miskin, dan mereka yang tidak mampu, juga untuk anak-anak miskin.
Pagi-pagi sekali hari itu, rekan-rekan praktisi membuat
gerai dengan dekorasi yang indah. Disamping menyajikan penganan tradisional
vegetarian yang lezat, kami juga menampilkan karya-karya seni dan ajaran-ajaran
Guru. Buku-buku contoh dan majalah-majalah Berita dibagikan secara gratis,
sehingga orang-orang akan diperkaya rohaninya dengan berkah dan cinta kasih
Guru saat mereka menikmati penganan-penganan vegetarian yang lezat. Kegiatan
ini berlangsung dengan sukses, berkat usaha bersama dari rekan-rekan praktisi.
-
keterangan gambar:
(sp13-1-122.jpg)Gerai pameran kami di Pameran Agama Nasional.
(sp13-2-122.jpg)Asosiasi Umat Budha
Taiwan Fa-Shing-Pao-Lin memberikan sertifikat penghargaan kepada para anggota
dari Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai yang telah turut berpartisipasi
dalam acara tersebut.
Laporan dari Formosa, Kaoping
Berbagi Kebenaran di Liuchiu
[Liuchiu] Kotapraja pedesaan Liuchiu terletak
di sebuah pulau di sebelah barat-daya pantai Formosa, kira-kira delapan
mil laut dari Tungkang, Kabupaten Pingtung. Penduduknya berhati murni,
bersahaja dan ramah. Atas undangan dari kantor administratif Liuchiu, Asosiasi
Internasional Maha Guru Ching Hai mengunjungi pulau itu pada tanggal 9
April untuk mengadakan konsultasi pengobatan secara gratis, kegiatan mencicipi
makanan vegetarian, dan seminar video ceramah di perpustakaan desa.
Anggota masyarakat setempat sungguh-sungguh turut
berpartisipasi dalam kegiatan hari itu, membentuk barisan panjang untuk
mendapatkan konsultasi pengobatan barat dan Cina secara gratis, memadati
tempat seminar video. Kurang lebih empat puluh sajian vegetarian yang lezat
pada kegiatan mencicipi makanan juga mendapat sambutan yang sama, dan mendapat
pujian bersama dari para tamu.
Dukungan yang sungguh-sungguh dari Hakim Tsai
dari kotapraja pedesaan Liuchiu, memberikan andil atas kesuksesan kegiatan
ini. Para peserta dari daerah setempat tidak pernah menunjukkan antusiasme
yang sedemikian besar untuk kegiatan atau seminar apapun selama empat atau
lima tahun belakangan ini, kata Tuan Tsai, yang selanjutnya menambahkan
bahwa Metode Quan Yin sungguh sangat menarik. Dia sendiri mengantarkan
kami sampai di dermaga perahu sebelum kami berlayar kembali ke Formosa,
dan dengan demikian mengakhiri suatu perjalanan berbagi Kebenaran yang
tak dapat dilupakan.
-
keterangan gambar:
(sp9-1-122.jpg)Penduduk dari kotapraja pedesaan Liuchiu sungguh-sungguh
berpartisipasi dalam seminar video.
(sp9-2-122.jpg)Sebuah barisan panjang
terbentuk di pos konsultasi pengobatan gratis, yang mendapat sambutan hangat
dari penduduk Liuchiu.
(sp9-3-122.jpg)Kerumunan orang berkumpul
pada tempat mencicipi makanan vegetarian, dimana bahkan para ahli pencicip
makanan sangat terkesan oleh makanannya yang lezat.
Laporan dari Kanada
Pengalaman yang Menakjubkan selama Melayani
[Montreal] Dari tanggal 2 sampai dengan 4
Maret 2001, para inisiasi dari Center Montreal turut berpartisipasi dalam
Pameran Cenayang Intenasional ke-33 di Montreal. Setiap tahun, ribuan pencari
spiritual mengunjungi pameran ini mencari jawaban atas pertanyaan dalam
batin mereka yang tulus. Tahun ini, kami memutuskan untuk turut serta dalam
pameran ini dan memperkenalkan mereka kepada ajaran-ajaran dari Maha Guru
Ching Hai.
Dari permulaan persiapan kami untuk Pameran ini,
kami merasakan tangan Tuhan bekerja melalui Guru kita terkasih, seperti
pengalaman yang telah dialami oleh banyak orang ketika mereka melaksanakan
pekerjaan Guru. Pada mulanya, pesanan tempat untuk gerai di pameran tersebut
sudah penuh, dan pihak penyelenggara memberitahukan kami bahwa kami tidak
dapat berpartisipasi. Kemudian, kira-kira sepuluh hari sebelum acara tersebut,
dia menelepon kembali mengatakan bahwa ada dua gerai yang tersedia, dan
kami diundang untuk bergabung. Karenanya kami hanya memiliki waktu yang
singkat untuk mempersiapkan gerai kami. Namun demikian, semua yang terluput
oleh kami "secara ajaib" muncul tepat pada tempatnya dan kami dapat mempersiapkan
gerai kami tepat pada waktunya.
Selama Pameran itu, orang-orang sangat keheranan
diberikan bahan bacaan secara gratis dan menemukan sebuah metode bermeditasi
yang dapat mereka pelajari secara gratis, suatu hal yang jarang terjadi
pada pameran seperti itu. Kami juga mempertunjukkan video-video Guru, yang
menarik banyak perhatian.
Pada hari diadakannya seminar para inisiasi menjawab
berbagai pertanyaan dari para pencari Kebenaran yang singgah di gerai kami.
Kami merasa keheranan akan tingkat pertanyaan dari beberapa orang, misalnya,
seorang pengunjung bertanya tentang tubuh jelmaan Guru. Pengunjung lainnya
berkomentar bahwa mereka melihat cahaya terpancar dari gerai kami, dan
mereka tertarik dengan kuatnya ke gerai kami. Seorang cenayang (clairvoyant)
bahkan memberitahukan kami bahwa alangkah baiknya Guru dan mendorong kami
untuk terus mengikutiNya. Dia menambahkan bahwa dia dapat melihat betapa
Guru sungguh menderita, seakan-akan Dia sedang menanggung bobot seluruh
dunia di pundakNya!
Kami berharap bahwa kami dapat melayani sebagai
alat yang baik untuk menyampaikan ajaran-ajaran Guru, dan banyak jiwa yang
mengunjungi gerai kami dapat menemukan jalan kembali ke rumah mereka. Tetapi
apapun hasilnya, kami mengalami perasaan yang sungguh menyenangkan dalam
bekerja bersama-sama untuk menyampaikan amanat Guru tentang Kebenaran.
Kami menjadi semakin kenal satu dengan lainnya dan membuat kami semakin
akrab.
-
(sp7-1-122.jpg)Para inisiasi dari Montreal
menyampaikan ajaran-ajaran Guru, dan belajar menjadi alat Tuhan yang baik.
Laporan dari Amerika Serikat
Menaburkan Benih-Benih Kasih
[Los Angeles, California]Hampir tiga tahun
telah berlalu sejak Guru mengadakan ceramah di Universitas California di
Irvine. Sejak saat itu, siswa-siswa dari Center Los Angeles telah menyampaikan
ajaran-ajaran Guru dengan mengadakan ceramah-ceramah video kepada masyarakat
dari berbagai bangsa di daerah Los Angeles yang lebih luas, seperti di
Koreatown dekat daerah perdagangan L.A. dan Santa Ana, di daerah yang sebagian
besar penduduknya keturunan Hispanic di Orange County.
Pada tanggal 17 Maret 2001, kami mengadakan seminar
di Kuil Sanatan Dharma di Cerritos, California, yang merupakan daerah tempat
tinggal kebanyakan masyarakat India. Penduduk setempat sangat bersahabat
dan kebanyakan dari mereka benar-benar mengetahui hal-hal mengenai kerohanian.
Ketika siswa-siswa yang telah berpengalaman mengambil alih berbagai tugas
seperti penyewaan ruangan, penyebaran pamflet, dan menyiapkan makanan,
semua rincian hal yang berhubungan dengan ceramah berjalan dengan lancar.
Akhirnya, hari ceramah tiba. Pagi-pagi sekali,
para siswa mempercantik Kuil, menyiapkan meja untuk terima tamu dan meja
untuk tanya jawab kerohanian, ditambah dengan sebuah toko buku yang indah.
Lukisan-lukisan Guru yang indah, dan lampu-lampu lentera yang lembut menyemarakkan
panggung dan tempat ceramah. Para tamu terdiri dari penduduk setempat berketurunan
India dan juga orang-orang lainnya dengan latar belakang kebangsaan yang
berlainan. Kami menampilkan "Forgive Yourself (Maafkanlah Diri Anda),"
sebuah ceramah di tahun 1993, saat Guru berceramah di kuil India lainnya.
Para tamu begitu terpikat dengan tayangan video seakan-akan Guru sendiri
berada di sana sedang berbicara kepada mereka.
Meskipun usaha kami di masyarakat India ini hanya
menarik sekumpulan kecil orang, itu merupakan acara ceramah video kami
yang paling terorganisir dengan baik sampai saat ini. Guru mengajarkan
kita untuk selalu bekerja keras untuk mencapai kesempurnaan dalam pekerjaan
apapun yang kita lakukan. tetapi tidak mengikat diri kita kepada hasil
kerja kita. Benih-benih Quan Yin sekarang sudah ditaburkan di Cerritos,
walau tidak dalam jumlah yang besar. Seperti batu kerikil yang dilemparkan
kedalam kolam yang tenang, riak-riaknya akan menyebar jauh dan luas. Beberapa
benih bertunas serta-merta hari itu juga, benih lainnya mekar sesudah itu,
tetapi benih lainnya akan berkembang di kehidupan yang lain, dan sisanya
hanya Tuhanlah yang tahu dengan pasti.
-
(sp1-1-122.jpg)Para inisiasi dari Center
Los Angeles mengadakan seminar video di Cerritos, daerah tempat tinggal
bagi kebanyakan masyarakat India di California bagian Selatan.
Jiwa-Jiwa yang Tersesat Menemukan Jalan Pulang
ke Rumah Mereka
[Indianapolis]Selama kunjungan utusan Quan
Yin yang jarang ke Center Indiana dari tanggal 26 Maret sampai dengan 2
April 2001, para inisiasi dari Indiana mengadakan tiga acara seminar video
dalam satu minggu untuk menyampaikan amanat ilahi kepada penduduk setempat.
Seminar diadakan pada tiga perpustakaan di Indianapolis,
ibukota dari Indiana. Beberapa minggu sebelum acara seminar, para inisiasi
dari Indiana menyebarkan pamflet-pamflet dan poster-poster di sekeliling
kota dan menaruh beberapa iklan di surat kabar setempat, dan selama seminar
mereka menyajikan penganan-penganan dan minuman vegetarian. Beberapa tamu
bahkan menghadiri ketiga acara seminar seluruhnya dan mendapatkan buku-buku
dan rekaman kaset Guru untuk dipelajari lebih lanjut di rumah.
Dua hari sebelum seminar yang terakhir diadakan,
para inisiasi dari Kanada dan dari lima center di daerah Midwestern --Michigan,
Illinois, Kentucky, Ohio dan Indiana-mengikuti retret dua hari bersama-sama
utusan Quan Yin. Setiap orang bermeditasi dengan baik, dan belajar banyak
dari utusan Quan Yin dan acara-acara seminar. Para inisiasi dari luar negara
bagian pulang ke rumah dengan penuh semangat dan merasa sangat terdorong
untuk merencanakan acara-seminar mereka sendiri dalam waktu dekat.
Minggu berikutnya, Center Indiana menjadi lebih
aktif, dengan semakin banyaknya anggota yang mengikuti sesi mingguan meditasi
kelompok Metode Kemudahan. Semoga semua anak-anak Allah yang tersesat di
seluruh dunia terus mencari jalan pulang ke Rumah Asal mereka!
(sp3-1-122.jpg)Para inisiasi dari Indiana
mengadakan seminar video untuk menyampaikan amanat ilahi kepada penduduk
setempat.
Jiwa-jiwa yang Rindu Akhirnya Menemukan Guru Mereka!
[New York] Pada tanggal 23 Maret 2001, Center
New York mengadakan acara seminar video untuk memperkenalkan ajaran-ajaran
Guru kepada penduduk setempat. Para inisiasi menyebarkan pamflet-pamflet
berisi ajaran-ajaran Guru di seluruh kota dan mengumumkan acara yang akan
datang itu di situs web Quan Yin.
Pada pagi di hari seminar, setelah meditasi kelompok,
kelompok kerja bertemu di lokasi seminar, sebuah aula sekolah menengah
atas. Para inisiasi dengan bersemangat turut serta dalam pekerjaan persiapan
dan berkah Guru memenuhi tempat itu. Dalam waktu kurang dari dua jam, aula
itu telah berubah menjadi tempat yang indah dan semarak dipenuhi dengan
bunga-bunga dan pita-pita, seakan-akan merupakan surga. Tambahan pula,
sekumpulan besar koleksi terbitan Guru, karya-karya seni, rekaman-rekaman
video dan lampu-lampu lentera ditampilkan, dan banyak tamu, tertarik akan
karya seni Guru yang indah, berkerumun di tempat pameran. Para inisiasi
juga menawarkan berbagai makanan sehat dan organik pada gerai makanan vegetarian.
Kue-kue dan roti berlapis (sandwich) yang lezat tersedia di kios penyegaran,
keanekaragaman dan rasanya yang lezat membuat banyak tamu sangat terkesan.
Seminar dimulai dengan pengenalan pada Maha Guru
Ching Hai dan Metode Quan Yin. Kemudian para pemirsa dengan penuh perhatian
menonton ceramah Guru tahun 1999 di Edinburgh, Skotlandia. Sesudah itu
selama sesi tanya jawab, banyak tamu mengajukan pertanyaan tentang latihan
rohani. Rekan-rekan inisiasi sangat bergembira ketika hampir 70 persen
dari tamu-tamu memutuskan untuk mempelajari Metode Kemudahan! Setelah sesi
meditasi Metode Kemudahan, seorang peserta segera mengajukan permohonan
inisiasi ke dalam Metode Quan Yin. Dia telah melakukan diet vegetarian
dan berlatih metode meditasi lainnya selama sepuluh tahun, selama setengah
jam sesi meditasi hari itu, dia telah mendapatkan pengalaman batin yang
menakjubkan dengan Cahaya yang cemerlang dan suara Guntur. "Guru sungguh
agung!" dia berkata. Seorang tamu lainnya, wanita Korea, juga membagikan
pengalaman batinnya yang menakjubkan. Dia melihat tubuh jelmaan Guru pada
lukisan di gerai penerbitan berbicara kepadanya dalam bahasa Korea sebelum
acara seminar! Pengalaman batin ini sekali lagi membuktikan kemahaberadaan
Guru.
Bagi para inisiasi dari New York, acara seminar
video ini merupakan pengalaman yang membahagiakan dalam berbakti tanpa
pamrih dan saling memberikan dorongan dalam jalan rohani!
-
(sp8-1-122.jpg, sp8-2-122.jpg)Acara
seminar video New York membawakan amanat Kebenaran, kebajikan dan keindahan
kepada para tamu yang berbahagia.
Meja
Informasi Rohani
Bhakti Berasal dari Hati
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai, Kelompok Meditasi
di Center London, Inggris,
10 Maret 1998 (Asal dalam bahasa Inggris)
T: Jika Anda ingin maju lebih cepat, dengan perbanyak
meditasi akan membantu,seberapa banyak Anda harus melakukannya untuk maju?
J: Anda mesti merasakan seberapa banyak dapat
Anda lakukan, atau ingin lakukan. Juga, bukan hanya meditasi saja; melainkan
hati, keyakinan. Itulah bhakti nurani yang mengatakan, "Oh! Aku hanya inginkan
ini." Anda merindukannya di dalam diri Anda, dan itulah meditasi. Bukanlah
hanya duduk saja.
T: Dalam kehidupan sehari-hari bagaimana Anda
menangani masalah dan bagaimana Anda rasakan, dapatkah itu membantu juga?
J: Ya, ya, ya: bagaimana Anda melihat suatu masalah,
dan bagaimana Anda membiarkannya. Kita dapat berbicara selamanya namun
masing-masing memiliki caranya sendiri untuk menemui Tuhan..Cepat ataupun
lambat, merupakan pilihan mereka sendiri. Anda tidak dapat mendikte pada
hati Anda apa yang mesti dilakukan; tidak juga saya. Hanya saja adakah
Anda memilikinya atau tidak. Suatu hari Anda merasa lelah, cemas terhadap
dunia, terhadap kepalsuan dan khayalan. Lalu Anda hanya yakin di dalam
saja. Dan tidak masalah seberapa lama Anda duduk, Anda merasa yakin. Anda
bersama Tuhan sepanjang waktu, di dalam hati Anda. Itulah meditasi yang
sebenarnya. Dan itu menjadi sungguh menyenangkan bagi Anda. Barulah Anda
mengetahuinya; Anda tahu bahwa Anda berbhakti. Kalau tidak sebagaimanapun
kerasnya Anda mencoba untuk berbhakti, tetap saja Anda hanya mencoba. Itulah
perbedaannya!
Silahkan kunjungi http://www.Godsdirectcontact.org/eng/news/122/desk1.htm
untuk menikmati ceramah aslinya.
Menaklukkan Otak Manusia
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai, Retret Internasional
Tiga Hari di Norfolk, Inggris,
11 Juni 1999 (Asal dalam bahasa Inggris)
M: Saya merasa sungguh, sungguh tegang dan terus
menerus bergumul dan bergumul.
G: Bergumul dengan apa?
M: Hanya dengan meditasi.
G: Oke. Jangan jadikan meditasi sebagai suatu
kerjaan; meditasi hanyalah waktu bersantai. Beritahukan benak Anda tidak
perlu melakukan apa-apa, dan duduk saja sambil santai. Dan jika Anda tidak
dapat duduk terlalu lama, Anda dapat berbaring dan berehat. Jadikan meditasi
itu menyenangkan.
Anda
dapat meletakkan kembang di depan, dan memakai baju yang indah. Jadikan
meditasi itu seperti suatu upacara, jika itu terasa baik. Itulah kenapa
ada sementara orang menyalakan dupa, menaruh bunga, dan segalanya, hanya
untuk menyenangkan benak pikiran. Apapun yang mesti dilakukan untuk membuat
meditasi Anda menyenangkan, Anda dapat melakukannya. Bersenang-senanglah!
Atau mungkin sambil berbaring dan berehat. Sambil, memusatkan di sini (di
mata kebijaksanaan).
Jadikan meditasi itu menyenangkan pada awalnya.
Jangan membuatnya terlalu sukar buat benak pikiran, karena ia tidak menyukainya.
Ia tidak suka kerja. Dan jika Anda terlalu serius, benak pikiran itu akan
memberontak, berpikir, "Aku tidak suka itu. Aku ingin bersenang-senang;
Aku ingin jalan-jalan; Aku ingin mendengarkan musik atau minum kopi dengan
teman. Aku tidak ingin duduk di sini".
Jadi cukup jadikan meditasi itu menyenangkan.
Undang beberapa sahabat baik, rekan inisiasi, utk datang ke rumah Anda.
Atau datang ke rumah mereka, minum kopi, ngobrol dulu,atau lakukan sesuatu
bersama. Dan lalu duduk bersama, anggaplah sebagai suatu bagian permainan,
bagian dari yang menyenangkan. Itulah pada permulaannya. Kemudian, Anda
akan terbiasa, dan Anda tidak perlu permainan itu lagi. Anda dapat saja
duduk di mana pun dan merasa baik.
Pertama santaikan benak. Kebanyakan dari kita
terlalu tergopoh-gopoh untuk menjadi Buddha, dan itulah kenapa kita mempunyai
masalah. Kita bergumul antara jiwa dan otak. Jiwa ingin bermeditasi; otak
ingin bermain. Jadi kita dapat menghadiahinya seperti setelah Anda memperoleh
meditasi yang baik, berikan pada diri Anda makanan kesukaan Anda. Bawalah
diri Anda keluar, atau menjenguk pacar Anda; lakukan sesuatu yang manis.
Sehingga sang otak akan tahu, "Oke, itu menyenangkan. "Latihlah sang otak
seperti Anda melatih seekor anjing. (Hadirin tertawa). Anda
tahu bagaimana melatih seekor anjing. Jika anjing tsb melakukan sesuatu
yg baik, lalu Anda berikan suatu hadiah. Itulah bagaimana ianya menjadi
lebih baik dan lebih baik. Benak kita adakalanya sungguh menyebalkan! Jika
Anda pada suatu ketika benar-benar merasa tidak ingin bermeditasi, maka
tinggalkan saja. Jangan terlalu memaksa diri Anda. Cukup lakukan sesuatu
yang lain: berlari, atau lakuan latihan fisik. Dan ketika Anda lelah, maka
Anda akan senang duduk. Dan sang benak tidak akan membuat masalah. Sebenarnya,
itulah masalahnya ketika kita sendirian: adakalanya sang benak terlalu
mengelabui kita. Dan jika kita tidak mempunyai seorang teman yang mendorong
kita atau memegang tangan kita, kita tidak dapat melanjutkannya dengan
cepat. Itulah kenapa kita butuh seorang guru dan sahabat, para rekan inisiasi.
Barulah kita dapat berbincang masalah yang ada dgn mereka, dan adakalanya
mereka membantu.
Jadi,
cobalah pergi ke meditasi kelompok sesering mungkin. Anda dapat membincangkan
masalah Anda dengan para rekan sepelatihan. Bersahabat dengan mereka; undanglah
mereka minum kopi atau teh di rumah Anda, dan sebaliknya juga. Jadikan
meditasi itu menyenangkan. Dan kadangkala pergi keluar bersama; bersenang-senang.
Pergi nonton tayangan dan lakukan sesuatu secara bersama, dengan demikian
meditasi akan menjadi bagian persahabatan dan kesenangan. Pada awalnya,
bagi sebagian orang, perlu lakukan itu. Anda harus mencari apa yang benak
Anda senangi. Dan lalu berikan ia sedikit; jangan terlalu kasar padanya.
Ada
sementara orang tidak perlu hal seperti itu. Mereka senang bermeditasi,
sehingga mudah saja. Namun meskipun demikian, pada waktu kita memasuki
beberapa tahapan meditasi, adakalanya kita tersangkut di sana. Kita tiba-tiba
merasa bahwa kita tidak ingin bermeditasi lagi. Kita tidak ingin sesuatu
seperti itu. Kita telah cukup memiliki Buddha (makhluk tercerahkan) dan
hal-hal seperti itu. Tapi itu hanya sementara saja. Kemudian, ketika Anda
mempunyai sahabat, Anda membaca buku rohani dan mendengarkan pita rekaman
rohani atau bahkan membaca kitab suci Buddhis - mungkin itu terlalu jauh
-katakanlah suatu buku masa kini tentang hidup dan mati, tentang meditasi,
dan tentang pengalaman Surga oleh orang lain. Dan lalu, Anda akan merasa
lebih terangsang untuk ingin punya pengalaman yang sama. Dan dengan demikian
Anda akan melakukan usaha yang lebih besar.
Kita harus menemukan suatu cara untuk melakukan
sesuatu yang sesuai dengan jalur hidup kita, gaya kita, pikiran kita, dan
juga kebiasaan kita. Kebiasaan sulit untuk diubah. Kita mesti lakukan secara
perlahan-lahan, jika kita tdk dpt lakukan dgn cepat.
Silahkan kunjungi http://www.Godsdirectcontact.org/eng/news/122/desk2.htm
untuk menikmati ceramah aslinya.
Guru Menceritakan Lelucon
Mengunjungi Ibu
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai, Kamboja, 19 Juli
1996 (Asal dalam bahasa Cina)
Suatu pasangan baru nikah bertengkar utk pertamakalinya
setelah pernikahan mereka. Sebagai akibatnya, tiada seorang pun yang mau
memasak; bagaimanapun, sang isteri tidak tahu bagaimana memasak. Jadi,
dia mulai menangis. "Kenapakah kamu menangis?" suaminya bertanya. "Aku
ingin pulang ke rumah ibuku," isterinya menjawab.
"Baiklah! Marilah kita pergi bersama, sehingga
kita berdua dapat makan sesuatu," jawab suaminya.
Anak Tuhan
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai, Kamboja, 19 Juli
1996 (Asal dalam bahasa Cina)
Seorang
anak TK bertanya pada ibunya, "Ma, besok guru kita akan menanyakan siapakah
yang melahirkan kita. Apa yang mesti aku katakan?" Ibunya menjawab, "Katakan
saja padanya bahwa Tuhan melahirkanmu, dan bahwa Tuhan adalah bapamu!"
Hari
berikutnya, anak itu pergi ke sekolah, dan guru bertanya padanya, "Anak
siapakah kamu?" Sambil menggaruk kepalanya dan jari kakinya, anak itu tidak
dapat menemukan jawaban terhadap pertanyaan tersebut. Gurunya bertanya
lagi, Anak siapakah kamu?"
Anak
itu menyahut, "Aku tadinya mengira bahwa aku adalah putera bapaku. Tapi
kemarin ibuku memberitahukanku bahwa aku adalah putera orang lain, dan
aku tidak dapat ingat namanya!"
Sepasang Kaus Kaki Setiap Hari
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai Florida, Amerika
Serika, 3 Oktober 1999 (Asal dalam bahasa Cina)
Suatu
pagi, seorang bocah lelaki bernama Tony sedang berpakaian di kamarnya bersiap-siap
untuk pergi ke sekolah. Ibunya memanggil dari ruang tamu, "Ingat pakai
kaus kaki yang baru!" Tony menjawab, "Ya, Ma, aku akan memakai kaus kaki
yang baru." Ibunya memperjelas, "Maksudku adalah kamu mesti memakai kaus
kaki yang baru setiap hari!" Tony menjawab lagi, "Ya, Ma, aku akan memakai
sepasang kaus kaki yang baru setiap hari."
Seminggu kemudian, dia keluar dari kamarnya dan berkata
pada ibunya, "Ibu, aku tidak dapat memasukkan kakiku ke dalam sepatuku
lagi."
Lingkaran Suci Terlalu Ketat!
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai, Hsihu, Formosa,
12 Januari 1992
(Asal dalam bahasa Cina)
Ada
seorang yang saleh dan sungguh serius dalam latihan rohaninya. Dia pergi
ke gereja setiap Minggu dan tidak pernah kelewatan upacara atau pembaptisan.
Suatu hari, dia pergi menemui dokter. Dokter tersebut memeriksa tekanan
darahnya dan memberikannya pemeriksaan kesehatan yang menyeluruh, tapi
gagal mendiagnosa apapun.
"Kamu
tidak kelihatan sedang sakit," dokternya berkata.
"Jika
aku tidak sakit, lalu buat apa aku berada di sini berkonsultasi dengan
kamu?" dia bertanya.
"Apakah
kamu terlibat dalam kesenangan yang tidak sehat?" dokter bertanya.
"Tidak!
Aku sarapan tiga kali sehari, pada jam yang sama dan dalam jumlah yang
sama; Aku tidak memakan gandum tambahan."
"Kalau
begitu kamu pasti minum alkohol terlalu banyak? Kamu sebaiknya berhenti
minum!"
"Tentu saja tidak! Aku bahkan tidak pernah
menenggak setetes alkohol pun; aku hanya minum air putih."
"Apakah kamu sering kerja lembur? Tahukah kamu
bahwa kerja lembur tidak baik bagi kesehatanmu?"
"Tidak pernah! Aku tidur sekitar pukul setengah
sepuluh setiap malam, dan aku bangun pukul enam setiap pagi. Inilah kegiatan
rutinku setiap hari, tanpa ada suatu pengecualian sedikit pun."
Sang dokter mulai merasa bingung. "Apakah kamu
merokok atau memakai obat terlarang?"
"Itu tidak mungkin! Aku merasa sakit dengan hanya
melihat orang lain merokok, apalagi merokok sendiri!"
"Kalau begitu Anda terlibat dalam kesenangan
seksual?
"Bagaimana mungkin itu? Aku masih bujangan, dan
aku secara gambaran tidak mengetahui persis rupa wanita itu seperti apa."
Dokternya mulai berpikir sesuatu yang lain, jadi dia mencoba untuk yang
terakhir kali. "Apakah kamu menderita sakit kepala?"
"Ya, kamu benar! Aku menderita sakit kepala yang
parah dan tidak ada obat yang dapat menyembuhkan sakitku."
"Tentu saja. Lingkaran suci di sekitar kepalamu
terlalu ketat!" dokternya berkata.
Silahkan datang ke situs web berikut untuk menikmati versi asli audio
dan video dari lelucon-lelucon ini dan Anda juga dapat berbagi kegembiraan
lelucon Guru dengan orang di sekitar Anda.
http://www.Godsdirectcontact.org/video/joke/122
http://www.Godsdirectcontact.org/tw/eng/light_sound/jokes/122
Catatan Perjalanan Utusan Quan Yin
Cahaya dan Suara: Jalan menuju Surga
Oleh Utusan Quan Yin
Penduduk Ghana pada umumnya beragama, berpengharapan
baik dan bahagia, dan penduduk setempat, dewasa maupun anak-anak, selalu
menyapa orang yang lewat di jalanan. Center Ghana terletak di suatu desa
bernama Annya, sekitar 12 km bagian utara ibukota Accra.
Haus untuk Mengetahui Rahasia Surga
Para rekan inisiasi di Ghana telah berlatih Metode
Quan Yin selama kurang dari satu tahun, tapi mereka telah mencari Kebenaran
lebih dari dua puluh tahun. Salah satu saudara sepelatihan setempat memberitahukan
kami bahwa, meskipun masih anak kecil, dia telah meratap sendirian di kamarnya
karena Tuhan, yang sangat ingin dia kenali, tiada terdapat di mana pun
yang dapat ditemukannya. Begitu dia tumbuh dewasa, kerinduannya akan Tuhan
juga bertambah. Sehingga, dia dan sekelompok sobat desa yang memiliki gagasan
yang sama lalu membentuk suatu kelompok rohani yang memusatkan kegiatannya
pada pelajaran rohani serta melayani khalayak setempat. Mereka mencurahkan
usaha yang terbaik mereka di manapun bantuan diperlukan, baik berbagi doktrin
(ajaran kerohanian) atau membangun rumah. Mereka percaya bahwa mereka harus
melayani Tuhan agar dapat mengenali Nya. Disamping menawarkan pelayanan
mereka kepada orang lain, mereka juga mempelajari buku rohani, dengan harapan
agar dapat mengenali Tuhan dengan lebih baik. Dengan demikian mereka tetap
haus akan Tuhan. Meskipun usaha mereka tidaklah sepenuhnya sia-sia, namun
mereka tetap tidak menemukan kedamaian pikiran dan kepuasan.
Lalu, suatu hari seorang saudara bangsa Ghana
membaca Markus Bab 4 Injil Pernjanjian Baru, yang menguraikan bagaimana
Yesus Kristus menggunakan perumpamaan menaburkan benih guna memperbaiki
orang lain. Namun demikian, ketika murid Nya bertanya secara pribadi arti
sebenarnya dari perumpamaan ini, Yesus memberitahukan mereka. “ Hanya padamu
yang diberkahi untuk mengetahui kegaiban Kerajaan Allah; tapi terhadap
mereka yang tidak diberkahi, segalanya dilakukan dalam perumpamaan.” Tiba-tiba,
ayat ini menyingsingkan pikiran saudara sepelatihan ini bahwa tidaklah
mungkin untuk menemui ajaran tingkat tinggi dalam kitab suci, yang mana
itulah yang dia perlukan – guna mengetahui kegaiban Kerajaan Surgawi.
Dia berbagi wawasan
ini dengan sobatnya, dan mereka semua setuju dengannya. Mereka telah meluangkan
dua puluh lima tahun dalam kelompok rohani itu, masih saja mereka tidak
mengetahui apapun tentang kegaiban Kerajaan Surgawi. Sehingga mereka mulai
menghubungi kelompok rohani lainnya, mencari informasi yang terkait, dan
siap sedia untuk menghabiskan segala sarana guna mempelajari kegaiban Kerajaan
Surgawi.
(qym1-2-122.jpg) Malaikat
vegetarian cilik di Center Ghana.
Apabila Murid Siap, Guru Muncul
Kemudian,
warga Ghana tersebut menemukan satu kelompok rohani yang mengajarkan meditasi
cahaya dan suara, namun diberitahu bahwa mereka harus menaati makanan nabati
murni sebelum mempelajari metode tersebut. Setelah membuang-buang waktu
selama dua puluh lima tahun, mereka tahu bahwa mereka tidak dapat lagi
membuang-buang waktu. Oleh karena itu, mereka mulai mengikuti makanan nabati
murni dan mempelajari materi yang berkaitan dengan latihan suara dan cahaya
batin. Selama jangka waktu ini, mereka mempelajari bahwa seorang Guru sempurna
seharusnya tidak menerima persembahan, penuh cinta-kasih dan kasih-sayang,
mampu mengangkat para murid ke tingkatan yang lebih tinggi, memiliki tubuh
pengejawantahan yang tak terhitung jumlahnya, dan secara mutlak menurunkan
“Kata Rahasia” selama penyaluran illahi. Mereka tidak mengetahui rincian
“Kata Rahasia” tersebut, tapi pernah mempelajarinya dari kelompok cahaya
dan suara lainnya bahwa seorang Guru yang sempurna haruslah mengetahui
rahasia ini. (Jadi, ketika mereka kemudian membaca terbitan Maha Guru Ching
Hai dan datang belajar Metode ini, mereka secara khusus bertanya pada utusan
Quan Yin: “Adakah Guru mengajarkan “Kata Rahasia” ketika Beliau mengadakan
penyaluran Illahi?”)
Kelompok
latihan rohani tersebut meminta agar taat makanan nabati dilakukan selama
satu tahun penuh sebelum inisiasi diterima. Ketika pada akhirnya para warga
Ghana tersebut memenuhi persyaratan ini dan meminta inisiasi, mereka diminta
untuk menunggu satu tahun lagi. Lalu, para pencari Kebenaran ini menjadi
putus-asa dan frustrasi. Tanpa bimbingan seorang Guru Tercerahkan, Kerajaan
Surgawi sungguh berada jauh sekali! Kerinduan mereka menurun menjadi kecemasan
dan kekecewaan, namun tetap saja mereka tahu bahwa mereka jangan berputus-asa;
mereka hanya dapat terus menunggu saja.
Lalu, Tuhan akhirnya
menjawab ketulusan mereka. Suatu hari, di perpustakaan, mereka membaca
buku Guru “Kunci Pencerahan Seketika III” dan kagum menemukan jawaban yang
mereka dambakan untuk ketahui. Mereka menulis ke kantor pusat kita, lalu
meminta mereka menghubungi Center Togo tentang informasi inisiasi. Tapi
delapan belas warga Ghana tersebut hanya mampu mengumpulkan dana yang cukup
untuk empat orang saja dari mereka guna berkunjung ke Center Togo pada
waktu yang sama. Dengan demikian, akhirnya satu demi satu, mereka semuanya
menerima inisiasi dan mulai mengikuti Guru. Dari Center Togo, mereka memperoleh
lebih banyak penerbitan Guru. Semua buku rohani yang telah mereka baca,
hanyalah ajaran Guru yang paling menarik. Seorang saudara sepelatihan Ghana
berkata bahwa ketika dia melihat foto Guru, dia merasa kaget mengetahui
Guru yang masih begitu muda mampu membabarkan ajaran yang amat dalam dengan
begitu sempurna dalam istilah yang mudah dipahami. Dalam waktu yang singkat,
mereka telah selesai membaca semua buku Guru dalam bahasa Inggris.
Semenjak berlatih
Metode Quan Yin dengan Guru, mereka telah mulai berubah secara rohani,
kejiwaan, dan jasmani. Sebelumnya, mereka berpikir bahwa Tuhan sebagai
penguasa agung yang menghukum orang atas kesalahan mereka, dan ketakutan
mereka menjadikan mereka merasa asing dari Tuhan. Sekarang mereka menyadari
bahwa Tuhan berada di dalam diri mereka masing-masing, dan bahwa Tuhan
merupakan kuasa cinta-kasih nan nirbatas.
Surga di atas Bumi
Para rekan inisiasi
Ghana ini, setelah terlibat dalam pekerjaan sukarela selama sekian tahun,
menjadi tidak begitu baik keuangannya. Sehingga, mereka tidak mampu untuk
membangun suatu center meditasi yang nyaman, dan melakukan sesi meditasi
kelompok di dalam suatu gudang yang dimiliki oleh salah satu saudara sepelatihan.
Tempatnya sungguh kasar dan panas, namun kebahagian menemukan Kebenaran
memenuhi diri mereka dengan kepuasan batin. Mereka bahkan mengikuti sesi
meditasi kelompok bulanan di Center Togo. Kemudian, atas pengaturan Guru
yang penuh kasih, Center Togo membantu mereka mengubah tempat tersebut
menjadi suatu center meditasi kelompok yang bersih dan nyaman. Mereka membersihkan,
membenahi, dan mencuci bersih gudang tersebut, membetulkan atapnya, dan
memasang beberapa kipas angin; jadilah aula meditasi tersebut. Di samping
aula tersebut, mereka menambahkan kantor sirkulasi buku guna berbagi ajaran
Guru dengan jiwa haus lainnya. Lingkungan kacau balau di luar rumah tersebut
juga menerima pembenahan menyeluruh.
Sekarang terdapat
suatu tempat perlindungan matahari yang sederhana, jalanan beton, dan rumput
indah yang menutupi tanah berdebu, membuat Center Ghana terlihat menarik
dan sehat. Hutan kecil di dekat sana dibersihkan dari daun-daun mati dan
sampah yang telah terkumpul sekian tahun, jang mana diganti dengan pasir
putih. Dengan beberapa meja dan kursi yang berwarna-warni, sekarang tempat
itu telah menjadi suatu titik perhatian yang indah guna menikmati udara
yang lembut di bawah naungan pepohonan.Hutan kecil yang tadinya kotor dan
sama sekali tidak menarik sekarang telah menjadi suatu kahyangan bagi anak-anak
para rekan inisiasi.
Selamat Hari Ibu Kepada Guru
Baru-baru ini, terlarut
oleh kebahagiaan mereka, para rekan praktisi Ghana menulis beberapa lagu
rohani yang menampilkan musik ringan dan merdu, dan lirik yang penuh dengan
kasih dan ucapan terima kasih kepada Guru. Mereka menulis lagu khusus berikut
ini guna mengucapkan selamat Hari Ibu kepada Guru, yang telah membawa mereka
pada suasana kedamaian dan kebahagian yang belum pernah mereka alami sebelumnya.
Oh,
selamat Hari Ibu,
Guru
Ching Hai!
Oh,
selamat Hari Ibu,
Ibu
nan maha tinggi dan manis!
Semoga
Engkau hidup terus melihat sekian banyaknya Hari-Hari Ibu,
Sementara
Engkau dengan lembut membimbing
Anak-anak
Mu pada jalan kehidupan nan kekal
(qym-a-122.jpg)
(qym1-3-122.jpg) Setelah
meditasi kelompok, para rekan inisiasi secara bersama menyanyikan lagu
kerohanian. Nada musik lembut mereka mengungkapkan kebahagian dan rasa
terima kasih yang ada di dalam hati mereka.
Anda dipersilahkan untuk mengunjungi situs jaringan
berikut guna menikmati pertunjukan suara asli dari lagu tersebut di atas:
http://www.Godsdirectcontact.org/eng/news/122/qym3.htm
Guru Berkata
Cinta Kasih Tak Terbatas Adalah Satu-Satunya Cinta
Kasih Sejati
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai, Retret International
Tiga Hari
di Los Angeles , CA, AS, 18 Desember 1998 (Asal dalam bahasa Inggris)
Cinta Kasih Tanpa Syarat
Saya berterima kasih pada Anda untuk menjadi begitu
baik dan murah hati, untuk menjadi orang suci di dunia yang membutuhkan
ini. Saya sangat berterima kasih pada Anda untuk menjadi begitu baik selama
tahun-tahun ini untuk diri Anda sendiri, untuk dunia dan untuk saya. Melalui
kemurahan hati Anda, kita telah banyak melakukan tugas-tugas yang diberikan
Tuhan; kita telah menolong saudara saudari kita di seluruh dunia.
Bukanlah hal materi yang penting; namun cinta
kasih tanpa syarat Anda yang mengiringi hadiah-hadiah tersebut dan kenyamanan
yang telah Anda berikan kepada saudara saudari kita yang kekurangan. Dan
walaupun kita tahu bahwa mereka bukanlah yang benar-benar "memerlukan",
adalah baik untuk mengetahui bahwa kita memiliki cinta kasih dalam keadaan
demikian untuk orang-orang demikian. Kita semua mengetahui bahwa mereka
semua adalah Tuhan dan anak anak Tuhan, dan bahwa tiada seorangpun yang
memerlukan sesuatu dari siapapun, setidak-tidaknya dari kita.
Itu hanyalah bahwa mereka telah mewujudkan diri
mereka sedemikian, sehingga kita dapat mewujudkan cinta kasih kita. Dan
bagi saya untuk menyaksikan cinta kasih tanpa syarat yang demikian adalah
selalu merupakan hadiah yang sangat agung dan kehormatan tertinggi. Saya
sering berpikir, "Bagaimana saya pantas bagi Anda, orang-orang yang begitu
cantik ?" (Hadirin bertepuk tangan). Saya tahu kita memiliki, kadang-kadang,
sedikit konflik pribadi, karena latar belakang dan kebiasaan. Tetapi semua
ini hanyalah hal yang kecil. Konflik pribadi dan masalah ego, semua ini
hanyalah masalah kecil, masalah yang sangat dangkal, dibandingkan dengan
keagungan dan cinta kasih Anda, yang mana Anda sadari lebih banyak lagi
setiap hari.
Menyadari Intisari Tuhan Yang Sebenarnya
Dan sejak Anda memasuki kehidupan orang suci, Anda
mulai menyadari betapa agungnya sebuah cinta kasih yang mampu Anda berikan,
betapa agungnya diri Anda di dalam, dan seberapa besarnya Anda dapat terus
mempersembahkan diri Anda. Dan ini semua adalah tentang menemukan Tuhan,
menemukan Kerajaan Surga. Diri Andalah sendiri Surga itu. Diri Anda pula
yang merupakan Tuhan. Walaupun Tuhan benar benar muncul dalam bentuk diri
manusia, Ia hanya dapat bekerja melalui kita untuk mewujudkan cinta kasihNya.
Jadi kita mewakili cinta kasih itu. Kita mewakili Tuhan. Jadi setiap kali
kita melupakan hal itu, kita harus mencoba untuk mengingatnya kembali.
Itulah caranya kita menjadi agung. Itulah caranya kita menyadari Tuhan.
Tiada sesuatu seperti Tuhan yang dapat kita raih, yang dapat kita pegang,
yang dapat kita salahkan, yang dapat kita doakan, selain cinta kasih agung
tersebut. Dan semakin banyak kita mewujudkan cinta kasih itu, semakin dekat
kita kepada kerajaan Tuhan. Itulah yang dinamakan kesadaran akan Tuhan.
Jadi beberapa dari Anda menanyakan kepada saya,
“Apakah kehidupan itu ?" dan "Dimanakah Tuhan ?" pada awalnya ketika Anda
belum sepenuhnya memahami. Tapi saya pikir banyak dari Anda telah memahaminya
sekarang. Hanya ada satu Tuhan di dalam diri kita. Kita semua memilikinya
dalam bentuk yang sama. Dan itu terserah kita untuk memilih menunjukkan
diriNya, untuk menghadirkanNya kepada dunia dan kepada diri kita sendiri,
atau tidak. Tiada seorangpun yang dapat membantu diri kita. Karena Anda
selalu berpikir “Oh, Guru haruslah baik; Guru harus begini dan begitu sehingga
saya dapat mengikutinya“. Tidak, tidak, jangan ikuti Guru manapun!
Tidak ada Guru. Karena kita semua adalah satu,
tidak ada Guru, tidak ada murid. Hanya seseorang yang telah berjalan lebih
jauh di depan, atau berjalan sebelumnya untuk menunjukkan kepada yang berjalan
selanjutnya. Tetapi setelah itu semuanya sama. Dan jadi tidak ada Tuhan
lainnya, kecuali satu yang ada di dalam diri Anda.
Itulah sebabnya mengapa di dalam Alkitab dikatakan,
“Kerajaan Tuhan ada di dalam dirimu“, dan, "Andalah Gereja Tuhan, dan Roh
Kudus tinggal di dalam dirimu". Hanya itulah kebenaran yang ada. Tidak
peduli berapa banyak kotbah yang para Guru sebarkan atau berapa lamanya
ceramah yang kita berikan, hanya ada satu kebenaran: yaittu bahwa kita
memiliki Tuhan di dalam diri kita. Dan itu terserah kepada setiap dari
kita untuk memilih untuk mewujudkan diriNya. Terserah kepada Anda untuk
mengidentifikasikan diri Anda dengan sumber kebijaksanaan, cinta kasih
dan keagungan itu. Janganlah membiarkan masalah duniawi atau kebiasaan
pribadi menghalangi diri Anda dari mengingat Diri Anda yang sebenarnya.
Membangunkan Keagungan Diri Kita
Sendiri
Setiap kali Anda mencintai seseorang tanpa syarat,
setiap kali Anda meraih dari keagungan ini, itu adalah Diri Anda yang sebenarnya
yang mencapainya. Dan setiap kali Anda melakukannya, akan semakin memperluas
horizon Anda, Anda semakin memperluas Diri Anda, dan Anda semakin lama
semakin agung. Anda tidak menjadi agung; Anda sudah agung. Itu hanyalah
bahwa Anda menggunakan sifat keagungan Anda kemudian.
Tidaklah baik jika kita mempunyai rekening bank
yang banyak dan tidak pernah menariknya. Dan kemudian, dengan berlalunya
waktu, kita mungkin telah lupa bahwa kita memiliki uang. Kadang kadang
(sekarang saya harus mandiri), saya pergi ke bank dan mengambil uang. Saya
merasa sangat berterima kasih kepada kasir, yang memberikan saya uang.
Kemudian saya berpikir, “Tunggu dulu. Itu adalah uang saya!“ (Tertawa)
Sama halnya dengan kita sekarang. Apapun keajaiban
yang muncul dalam kehidupan Anda, apapun kejadian luar biasa terjadi untuk
membantu Anda, semuanya adalah milik Anda pada awalnya, dan menjadi milik
Anda selamanya. Tetapi karena Anda telah melupakannya, Anda telah melupakan
betapa agungnya diri Anda, Anda telah melupakan harta karun yang ada di
dalam diri Anda, dan sekarang Anda sangat berterima kasih untuk setiap
bantuan kecil yang muncul dalam perjalanan Anda. Tidak apa-apa jika kita
berterima kasih, tetapi kemudian ingatlah bahwa Anda akan selalu memiliki
ini. Dan semakin banyak Anda mengeluarkannya, semakin Anda menyadari betapa
besarnya harta karun yang Anda miliki.
Jadi berusahalah untuk melatih cinta kasih Tuhan
ini, kekuatan Tuhan ini, dan kemudian Anda akan menyadari bahwa diri Anda
adalah benar-benar seorang Guru, Anda adalah benar-benar anak Tuhan. Tiada
apapun selain kejayaan, selain posisi yang tertinggi di alam semesta, yang
merupakan milik Anda. Janganlah berterima kasih kepada saya, jangan berterima
kasih kepada siapapun kecuali diri Anda sendiri untuk semua yang terjadi
dalam kehidupan Anda. Juga janganlah menyalahkan orang lain untuk sesuatu
yang buruk yang terjadi dalam kehidupan Anda. Karena kita sendirilah yang
menciptakan semuanya ini, baik ataupun buruk.
Tapi mohon ingatlah untuk menciptakan yang baik,
sehingga kita mewujudkan keTuhanan di planet ini dan membuatnya menjadi
surga. Jika kita berpikir secara negatif, bertingkah negatif atau mengharapkan
yang negatif, kemudian kita akan memperolehnya. Karena kita adalah Tuhan,
kita memiliki kekuatan untuk menciptakan menjadi materi (nyata) apapun
yang ingin kita miliki. Ingatlah itu.
Jadi berusahalah untuk lebih berkonsentrasi dalam
meditasi Anda, mengembangkan kekuatan ini kembali, sehingga Anda dapat
memanggil seluruh alam semesta tunduk pada perintah Anda, dan membuat segala
sesuatu menjadi mungkin bagi diri Anda bagi orang yang Anda cintai. Tidak
banyak yang dapat saya lakukan untuk membantu Anda selain mengatakan hal
ini-bahwa Anda adalah agung. Berusahalah untuk ingat akan keagungan Anda.
Setiap kali Anda jatuh, setiap kali Anda merasa
menderita, setiap kali Anda dikecewakan atau terbawa dalam keberadaan dunia
materi yang menyulitkan, berusahalah untuk menarik diri Anda dan katakan
kepada diri Anda kembali: “Ini tidaklah nyata“. Satu-satunya hal yang nyata
adalah positif; satu-satunya hal yang nyata adalah Tuhan; satu-satunya
hal yang nyata adalah cinta kasih. Satu-satunya hal yang nyata adalah bahwa
apapun yang Anda inginkan, Anda akan mendapatkannya. Dan Anda akan mendapat
semua yang baik, karena itulah yang Tuhan inginkan bagi kita untuk memiliki.
“Ketuklah dan pintu akan dibukakan. Mintalah dan itu akan diberikan kepadamu".
Apakah Anda berpikir bahwa Tuhan mengatakan hal yang bohong ? Mengapa Ia
harus mengatakan hal itu pada Anda, jika itu tidak benar ? Apakah Ia hanya
mengatakan hal itu kepada kita untuk bersenang-senang ? Tidak, Ia tidak
akan bercanda dengan perasaan kita, karena Ia adalah Tuhan. Sehingga kita
lebih baik mempercayainya. Yang menjadi masalah adalah, iman kita yang
kecil tidak memperkenankan kita untuk mempercayai hal tersebut adalah benar
adanya. Hanya itulah satu-satunya masalah.
Selalu Dalam Keadaan Positif
Jadi kita harus bekerja diseputar pikiran dan berusaha
untuk mengendalikan pikiran kita. Setiap kali Anda berpikir secara negatif,
kesampingkanlah dan segera ganti dengan pikiran-sebaliknya, yang positif.
Misalkan Anda berpikir, "Oh! saya akan kehilangan, saya akan kehilangan
usaha ini. Saya akan kehilangan seratus persen. Semua perbedaan yang ada
menentang saya. Saya akan kehilangan." Jika Anda berpikir demikian, jangan
memikirkannya !. Katakanlah, “Tidak tidak !. Saya akan menang. Apapun yang
terjadi ! Saya akan menang." Dan jika Anda tidak menang, apakah itu merugikan
Anda ? Apakah merupakan pilihan yang lebih baik jika Anda memilih pandangan
yang negatif dan pesimis ?. Jadi Anda sebaiknya menggunakan yang positif
!
Itu tidak akan membiayai Anda sedikitpun, dan
itu akan memberikan Anda sesuatu. Anda mungkin tidak berhasil pada saat
pertama kali Anda berpikir secara positif, tetapi kita dalam proses melatih
pikiran kita untuk berpikir secara positif. Jadi walaupun Anda tidak berhasil
pada awalnya, janganlah menyerah. Lain waktu, berpikirlah secara positif
terus menerus. Setidaknya Anda melatih diri Anda untuk berpikir secara
positif. Dan bagaimanapun pikiran positif selalu membuat kita merasa baik.
Telah dibuktikan secara ilmiah bahwa walaupun
Anda tersenyum dengan palsu atau dengan enggan, sel-sel dalam tubuh kita
akan tetap memproduksi suasana hati yang gembira. Jadi mengapa kita tidak
berpikir dengan sebuah senyuman setiap waktu, untuk memerintahkan seluruh
tubuh kita dan jiwa kita untuk menghasilkan suasana hati yang gembira ini
untuk kita. Dan ketika seseorang gembira, ia akan menarik keberuntungan
yang baik. Setiap orang mengetahui hal tersebut. Jadi mulailah sejak hari
ini sebagai latihan. Bersama dengan kekuatan Quan Yin untuk mendukung pikiran
positif ini, kita akan menuju suatu tempat, bukan ? (Hadirin bertepuk tangan).
Jangan pernah memberi kesempatan pada diri Anda
untuk berpikir apapun yang negatif lagi. Walaupun Anda memiliki pengalaman
yang sangat buruk berulang kali, jangan perkenankan hal tersebut. Tetapi
ada satu hal : jika Anda selalu berulang kali mengalami pengalaman buruk
di suatu kondisi, jangan hanya tetap di sana dan berkata, “Saya akan mengubahnya
menjadi positif“. Setelah usaha yang kesepuluh kali, jika itu tidak berhasil,
maka ubahlah seluruhnya. Keluarkan seluruh situasi tersebut; buat yang
baru. Pikiran positif bukanlah berarti Anda terpaku dalam lumpur, mengembangkan
diri Anda di dinding, dan berpikir positif. Anda terhenti disana, dan berkata,
"Saya akan berpikir positif. Saya akan keluar dari sini. Saya berpikiran
positif."
Apabila Anda tidak dapat keluar dari sana dengan
berpikir positif, ketuklah dinding dan keluarlah dari situasi tersebut.
Jadi berpikir positif berarti, “Baiklah, jika ini tidak berhasil, ini bukanlah
berarti saya gagal“. Hanya itu. "Jika situasi ini tidak bekerja, saya akan
membuat situasi yang baru bagi diri saya; saya tidak akan menghabiskan
energi saya untuk proyek yang tidak menghasilkan apapun ini. Saya akan
menggunakan energi saya dan menginvestasikannya pada cara yang lebih menguntungkan,
pada proyek yang lebih memberi semangat, lebih masuk akal-dan itu akan
memberikan hasil."
Apabila Anda tidak dapat keluar dari sana dengan
berpikir positif, ketuklah dinding dan keluarlah dari situasi tersebut.
Jadi berpikir positif berarti, “Baiklah, jika ini tidak berhasil, ini bukanlah
berarti saya gagal“. Hanya itu. "Jika situasi ini tidak bekerja, saya akan
membuat situasi yang baru bagi diri saya; saya tidak akan menghabiskan
energi saya untuk proyek yang tidak menghasilkan apapun ini. Saya akan
menggunakan energi saya dan menginvestasikannya pada cara yang lebih menguntungkan,
pada proyek yang lebih memberi semangat, lebih masuk akal-dan itu akan
memberikan hasil.
Jadi setelah beberapa usaha, dan jika itu tidak
berhasil, Anda harus tahu kapan untuk berhenti dan berubah. Tidaklah perlu
mencoba untuk memindahkan gunung setiap waktu. Ketika Anda berkata, “Oh,
Guru berkata saya harus berpikir positif. Saya tidak akan pindah sampai
gunung ini pindah," kemudian Anda duduk di sana dan memindahkan gunung.
Anda harus mengetahui apa yang sangat penting
dalam menggunakan energi Anda. Karena ada juga kehendak Tuhan, ada hal-hal
lain yang harus dilakukan dan proyek yang lebih baik untuk digunakan oleh
energi kita. Kita tidak harus selalu terpaku dalam lumpur, merasakan bahwa
kita harus melakukan sesuatu sampai akhir untuk merasa berhasil. Itu adalah
sifat keras kepala-bukan pikiran positif, tetapi keras kepala.
Jadi kadang kala kita harus duduk untuk sementara
waktu. Jika sesuatu menjadi salah, kita harus duduk dengan diri sendiri
dan berpikir, “Apakah ini membuahkan hasil atau tidak ? Apakah ini berharga
untuk diteruskan ?" Jika tidak, kita harus mempunyai keberanian dan kebijaksanaan
untuk berhenti, dan pikiran yang positif untuk memulai yang baru. Dan jangan
menyerah setelah suatu kegagalan.
Itu juga hal yang benar dengan jalinan hubungan.
Jika Anda berusaha sangat keras dan itu tidak dapat berhasil, mungkin Anda
harus membuat setiap orang bebas, dan melakukan sesuatu yang lebih positif
pada sisa waktu yang Anda miliki. Pada akhirnya, itu akan berhasil setiap
waktu, tetapi itu terserah Anda untuk menginvestasikan energi dan waktu
Anda dalam satu proyek atau lainnya, dalam satu jalinan hubungan atau lainnya.
Bermeditasilah dengan Mudah
Tetapi janganlah menyerah dalam bermeditasi!. Walaupun
hari ini Anda tidak melihat Cahaya, esok Anda akan melihatnya. Dan walaupun
Anda tidak melihat Cahaya, bukanlah berarti Anda tidak melihat Cahaya.
Anda mungkin lambat, atau mungkin Anda terpecah perhatiannya. Anda tidak
melihat Cahaya; mungkin Anda tertidur ketika Anda melihat Cahaya. Mata
kebijaksanaan Anda melihatnya, tetapi pikiran Anda tidak menyadarinya.
Tiada seorangpun di planet ini yang telah diinisiasi ke dalam Metode Quan
Yin yang tidak melihat Cahaya. Itulah yang saya ketahui. (Hadirin bertepuk
tangan).
Tiada hal seperti, “Saya tidak melihat Cahaya,
saya tidak mendengar Suara". Saya tidak percaya ini. Ini hanyalah salah
paham di suatu tempat. Anda harus mencobanya. Sangatlah mudah untuk melihat
Cahaya. Anda tidak perlu berusaha. Sekali sambungan listrik telah disambungkan,
listrik telah ada disana. Itu tidak ada masalah. Atau, Anda melakukannya
hanya duduk seperti ini atau duduk seperti apapun. (Guru bersandar dengan
cara yang jenaka; hadirin tertawa dan tepuk tangan). Anda dapat melakukan
"head stand" (berdiri dengan kepala) ketika Anda bermeditasi. Saya tidak
perduli posisi apapun. Anda akan, Anda pasti melihat Cahaya. (Hadirin bertepuk
tangan). Yang perlu Anda lakukan hanyalah santai dan biarkan Tuhan mengambil
alih. Jangan memburuNya. Jangan terus mengawasiNya. "Saya telah duduk selama
setengah jam, dua puluh menit. Dimanakah Engkau ?" (Tertawa). Karena selama
kita masih terisi dengan kekuatan pikiran kita yang terbatas, kita tidak
mampu mencapai tingkat di luar pikiran. Dan itulah mengapa Anda tidak melihat
Cahaya tersebut
Janganlah mengisi diri Anda dengan apapun, bahkan
jangan mengisi dengan bersikap menunggu Cahaya atau menunggu Suara-apapun
jangan. Itu akan datang. Hanya berikan kepercayaan Anda kepada kekuatan
Guru, kekuatan Tuhan, dan berkata, "Baiklah, Anda yang melakukan. Saya
hanya akan duduk di sini dan menunggu". (Hadirin bertepuk tangan). Bahkan
tidak perlu repot untuk mengatakannya. Hanya duduk di sana dan ingat pusat
pencerahan Anda; hanya itu yang perlu dilakukan. Dan kadang-kadang mengulang
satu atau dua nama. Jika Anda merasa bahwa Anda tidak memiliki Cahaya yang
cukup atau sesuatu, maka mungkin Anda sebaiknya menunggu sampai Anda merasa
pikiran Anda lebih beristirahat. Kebanyakan setelah latihan yang bertenaga,
atau beberapa pekerjaan yang tekun, Anda dapat duduk, dan Anda merasa lebih
baik. Karena pikiran Anda telah lelah sekarang dan tubuh Anda juga sudah
lelah, tanpa perjuangan di dalam. Anda hanya duduk di sana, dan Anda merasa
baik, dan Cahaya akan datang.
Walaupun pada awalnya tidak begitu terang, Anda
tahu ada sesuatu disana. Anda tahu ada sesuatu yang berbeda daripada cahaya
biasa, berbeda daripada pandangan yang biasanya Anda lihat. Ada sesuatu
seperti layar di depan Anda, dan itu kadang-kadang terasa begitu kosong,
seperti ruang yang kosong. Dan walaupun Anda meletakkan jari Anda di depan,
Anda tidak merasakannya. Anda berpikir Anda telah membuka mata Anda, tetapi
itu tidak benar. Karena ketika Anda melakukan apapun, Anda tidak melihatnya;
dan kemudian Anda mengetahuinya. Walaupun jika Anda tidak mengetahuinya,
tidak apa-apa. Anda dijamin sebuah kursi di Surga. Hanya lakukanlah tugas
kalian (Hadirin bertepuk tangan).
Hal yang Anda perlukan hanyalah ketulusan, rasa
rindu di dalam hati Anda. Tuhan mengetahui segala yang lainnya. Dan jika
Tuhan tidak mengetahuinya, maka kita tidak perlu pergi ke Surga, bukan
? Tuhan yang demikian, mengapa Anda harus pergi ke Surga untuk melihat
Orang yang demikian bodoh? (Guru dan hadirin tertawa) Jadi jika Anda percaya
kepada Tuhan seluruhnya, maka Ia akan mengetahuiNya, bukan ? Tidak perlu
panik, bahkan tidak perlu meminta apapun. Yesus berkata, “Bahkan sebelum
Anda meminta, Bapamu telah mengetahuinya."
Jadi apapun yang Yesus janjikan itu adalah benar,
terutama bagi para praktisi Quan Yin. Saya tidak mengetahui tentang orang
lain. Saya tidak dapat menjamin semua orang. Tetapi siapapun yang datang
kepada kita di sini, saya dapat menjaminnya. (Hadirin bertepuk tangan)
Kisah Film
Menjalani Hidup yang Indah
Oleh saudari inisiasi Liang Guoray, Taipei Fomosa
Dalam film "Devine Love is the Only True Love"(Cinta
Ilahi adalah Satu satunya Cinta Sejati) Guru membeberkan kepada kita: "Satu-satunya
hal sejati adalah positip; satu-satunya hal sejati adalah cinta; satu-satunya
hal sejati adalah apapun yang kamu inginkan, kamu dapatkan. Dan kamu akan
mendapatkan semua yang baik, karena itulah yang Tuhan inginkan bagi kita."
Saya tidak mengerti sepenuhnya arti dari kalimat itu sampai saya melihat
film,"Live is beautiful"(Hidup itu indah) yang direkomendasi oleh Guru,
ketika saya tersentuh secara mendalam oleh hati yang mencintai dan jiwa
yang mulia dari pemeran utamanya.
"Live is beautiful" menceriterakan kisah yang
menyentuh dari cinta seorang ayah yang diperlihatkan di Kamp Konsentrasi
Yahudi. Gaya ceritanya yang halus mengungkapkan keindahan, kemurnian dan
hati yang Ilahi dari pemeran utamanya. Agar isteri dan anaknya dapat menjalani
hidup penuh cinta, ia tetap berpandangan positip tentang hidup meskipun
dalam kehidupan yang sengsara dan tak manusiawi di sekitar pemukiman. Dengan
cinta dan pengorbanan, ia melindungi puteranya dari efek yang berbahaya
dari realitas yang kejam disekitarnya, sehingga memelihara kemurnian puteranya
di dalam lingkungan yang seperti neraka.
Satu adegan dalam film yang menyentuh saya dengan
mendalam: Si anak dari peran utama tersebut masih sangat muda dan masih
harus bergantung pada cinta dan ajaran ayahnya untuk dapat bertahan hidup.
Tapi akhirnya sampailah pula ia pada suatu titik dimana ia tak dapat menahannya
lagi apa yang ia lihat dan dengar di kamp itu, dan hampir kehilangan kepercayaan
terhadap apa yang dikatakan ayahnya bahwa yang ada di kamp itu hanyalah
suatu permainan yang besar. Suatu hari anak itu berkata pada ayahnya dengan
sedih: "Saya mendengar bahwa mereka membakar orang di dalam oven. Mereka
membakar kita di dalam oven." Sang ayah langsung menyangkal, "Kamu keliru.
Kamu akan mempercayai apa saja! Saya hanya mendengar.tentang tungku dan
perapian. Dimanakah di dunia ini terdapat oven tempat membakar manusia?
Jangan barolok-olok !" Kemudian sang anak bertanya lagi, "Mengapa tiada
anak lain yang tertinggal kecuali saya ?" Dan sang ayah menjawab, "Kita
bermain petak umpet, dan mereka semua bersembunyi sehingga tidak ada seorang
pun yang dapat melihat mereka." Dan akhirnya si anak tersenyum kembali,
dan melanjutkan bermain, bersama dengan ayahnya, permainan kehidupan di
dalam kamp.
Sikap positip dari sang ayah berhasil membelokkan
pengaruh kejam dari Maya pada si anak, sehingga mereka dapat hidup tanpa
rasa takut pada manifestasi kejahatan di sekeliling mereka. Mereka melihatnya
sebagai suatu permainan dan menolak untuk menyerah pada kehidupan yang
keras dan kesengsaraan di kamp. Ketika saya melihat adegan ini, dengan
mendalam saya merasakan betapa indahnya. Orang-orang yang mengagumkan ini
benar-benar menjalani "Kekidupan yang indah" ("Beautiful Life") meskipun
dalam kondisi yang sedemikian sulit. Saya percaya mereka pasti bukan orang-orang
biasa melainkan makhluk mulia yang turun dari Surga, sama seperti para
Buddha dan Guru kita yang tercinta, turun ke dunia untuk menemani kita
dan bermain bersana kita suatu permainan besar alam semesta. Dan ini semua
karena cinta kasih mereka yang tak terbatas hingga kehidupan kita menjadi
cerah dan indah.
Keajaiban Guru
Sebuah Metode untuk Menjadi Benar-Benar Berbakti
Oleh saudari inisiasi Chang Chiu-dian, Taipei, Formosa
Hujan musim semi sedang turun. Menurut tradisi Cina,
saat ini adalah saat untuk membersihkan kuburan dan memberi hormat kepada
anggota keluarga yang telah meninggal. Orang tua saya memperlakukan orang
tua mereka dengan rasa bakti yang besar. Ketika kakek-nenek saya masih
hidup, orang tua saya melakukan segala hal yang dapat dilakukan untuk menyenangkan
mereka; sejak kakek-nenek saya meninggal, mereka telah membakar dupa di
altar mereka setiap hari, dan tidak pernah lupa membersihkan makam mereka
setiap tahunnya. Ibu saya sering mengajari kami, “Bakti kepada leluhur
adalah yang pertama dari semua kebajikan.” Nenek saya tidak hidup berbahagia.
Setelah meninggal dunia, saya bermimpi tentang beliau beberapa kali. Di
mimpi pertama, kami sedang berkumpul untuk acara keluarga, di mana ia duduk
sendirian, diam dan tertekan. Tidak lama setelah diinisiasi, saya bermimpi
tentang dia lagi. Tidak seperti kali pertama, mimpi ini merupakan pengalaman
yang menyenangkan: Nenek sedang duduk dengan kami, senang dan relaks.
Ketika sedang tidur siang pada suatu hari musim
panas yang terang, saya melihat nenek datang ke dalam kamarku dengan seorang
teman. Ia berdiri diam-diam di samping pintu, menunjuk padaku dan berkata,
“Ialah anggota keluargaku yang berlatih Metode Quan Yin!” Dalam keterkejutan
bahagia temannya berujar, “Oh, jadi dia!” Tepat saat saya hendak bangun
dari tempat tidur, saya mendengar nenek berkata, “Shh… diam! Jangan membangunkannya.”
Maka saya tetap tak bergerak. Nenek dan temannya berjubah putih. Nenek
kelihatan sangat muda, seperti berusia 30 tahun. Kulitnya putih dan halus,
tanpa kerutan. Ia sangat relaks dan tanpa rasa khawatir. Temannya melihat
ke arah saya seperti sedang iri pada nenek. Ia telah pergi ke Surga karena
perbuatan baiknya, tetapi pahalanya akan habis dan ia akan harus jatuh.
Tetapi tidak akan ada masalah dengan nenek saya, yang tidak hanya naik
ke Surga dengan mudah, tetapi juga akan pergi ke dimensi yang lebih tinggi
untuk belajar pelajaran rohani. Dan berkah tak terhingga sedang menunggunya.
Temannya penuh dengan rasa penyesalan bahwa ia tidak bisa memberitahu sanak
keluarganya yang masih hidup untuk berlatih Metode Quan Yin. Hanya satu
orang saja di antara sanak keluarganya yang berlatih sudahlah cukup.
Nenek memberitahu saya bahwa ia akan naik ke dimensi-dimensi
yang lebih tinggi dan tidak akan kembali, tetapi ia tidak menunjukkan kemelekatan.
Hanya kedamaian dan harmoni yang terpancar dari wajahnya. Saya mengetahui
bahwa daya kuasa universal sedang menjaganya dan saya sangat gembira untuknya.
Kejadian ini terjadi melalui komunikasi batin, yang tidak membutuhkan kata-kata.
Nenek saya dan temannya kemudian menghilang dari ruangan dan tidak pernah
kembali ke kehidupan saya maupun mimpi-mimpi saya.
Saya bermimpi hal-hal seperti ini banyak tahun
yang lalu, tetapi mimpi-mimpi itu masih segar di dalam pikiran saya. Air
mata memenuhi mata saya ketika saya memikirkan kemurahan Guru. Guru telah
memberikan begitu banyak kepada kita baik secara jasmani maupun hal-hal
yang tidak tertangkap indera, yang tidak disadari oleh orang awam, dan
dalam beberapa hal, kita para murid juga tidak mengetahuinya. Guru telah
berkata bahwa makhluk-makhluk yang tidak kelihatan dapat mengenaliNya,
tetapi manusia tidak bisa karena mereka dibutakan oleh prasangka mereka
sendiri. Kita sangat beruntung telah menerima Metode Quan Yin dari seorang
Guru hidup, yang sangat dirindukan oleh banyak makhluk di alam semesta
ini. Kita harus berterima kasih atas hadiah berharga ini, mencoba sebaik
mungkin untuk berlatih, dan menjalankan kehidupan yang berarti.
Meninggal dengan Senyum yang Indah
Oleh saudara inisiasi kecil Jiang, Cina Daratan
Ibu saya adalah seorang murid Guru Ching Hai. Di
bawah pengaruhnya, ayah saya belajar banyak mengenai ajaran Guru dan secara
bertahap mengubah diri ke pola makan vegetarian. Ia melakukannya terutama
untuk alasan-alasan kesehatan – ia berharap cepat sembuh dari leukemia.
Tetapi kondisinya tidak membaik sekalipun telah makan vegetarian. Dengan
halangan-halangan lain yang muncul sepanjang jalan, ia berhenti bertahan
dalam usahanya.
Bagaimanapun, ibuku tidak menyalahkannya. Ia terus
memutarkan kaset video dan audio Guru tanpa henti setiap hari. Setelah
beberapa saat, ayah saya telah membaca semua buku Guru yang kami miliki
di rumah. Ia membacanya berulang kali. Ia memiliki pengertian yang jelas
terhadap ajaran Guru, dan mengetahui bahwa vegetarianisme dan latihan rohani
tidak dimaksudkan untuk menyelamatkan tubuh seseorang, tetapi untuk membebaskan
seseorang dari kehidupan dan kematian.
Suatu hari saya melihat dengan mata sendiri ayah
saya berkelakuan seperti seorang anak kecil. Ia memegang foto Guru dalam
kedua tangannya, dan dengan tulus bertobat kepadaNya, berkata, “Ibu Agung,
mohon maafkanlah kesalahan-kesalahan anak ini.” Pada saat penyesalannya
itu, ia melihat tubuh pengejawantahan Guru. Ayah saya menangis tersedu-sedu
dalam rasa terima kasih atas belas kasihNya. Di bawah kasih berkah Guru,
ayah saya mulai menjadi vegetarian lagi, dan bertahan hingga akhir.
Penyakit ayah didiagnosa telat dan ia ditemukan
sudah berada dalam kondisi yang serius. Kelihatannya ia akan meninggal
pada beberapa kali keadaan. Tetapi setiap kali ia berada dalam keadaan
kritis, ia melihat tubuh pengejawantahan Guru mengunjunginya di rumah sakit,
dan bahkan menginisiasinya dalam mimpi-mimpinya. Ia berkata bahwa Guru
sungguh-sungguh agung, seperti seorang ibu yang pengasih. Ia sangat berterima
kasih kepadaNya, tetapi tidak tahu bagaimana mengungkapkan dirinya. Suatu
saat ia memegang foto Guru di kedua tangannya dan berkata, “Hidup atau
mati, aku akan senantiasa menjadi muridMu."
Tak lama sebelum meninggal dunia, ia tidak mampu
berbicara. Ia hanya dapat dengan susah payah membuat gerakan untuk mengatakan
pada kita apa yang diinginkannya. Ia terus menunjuk ke tape recorder audio
yang maksudnya bahwa ia meminta kami memutarkan kaset pelafalan Buddha
yang dibawakan oleh Guru. Setelah kami mulai memutar tapenya, ia meninggal
dengan senyum yang paling indah yang dimilikinya sepanjang hidupnya. Kami
percaya ia telah pergi ke tempat yang telah lama diharapkannya-Rumah jiwa
yang indah.
Seni Adiluhung
Bunga-bunga Cinta
oleh saudari Chen, Cina Daratan
Hari ini saya sangat berbahagia karena mendapatkan
sebuah celana hasil rancangan Guru! Tahun lalu saya ingin membuat sebuah
celana untuk meditasi, tapi tidak jadi karena kondisi ekonomi saya. Sejak
itu ide tersebut tetap ada di kepala saya. Suatu ketika, sewaktu bermeditasi
di waktu liburan tahun baru Imlek, lautan bunga muncul di dalam visi saya,
bunga-bunga itu mempunyai pola yang persis seperti susunan bunga yang ada
pada celana yang baru saja saya dapat. Visi yang sama muncul berkali-kali
dalam meditasi saya, dan ide untuk menjahit celana untuk saya sendiri selalu
muncul kembali, tapi saya masih belum mengerti.
Oh, Guruku yang penuh kasih sayang! Kamu selalu
memenuhi permintaan apapun yang diminta oleh murid-muridMu. Ketika saya
melihat celana itu di Guangchou, seakan melihat bunga-bunga dan kuncup
berwarna-warni terbentang di laut biru. Ibu yang tercinta, anak-anakMu
telah merasakan cinta suciMu, dan kami benar-benar berbahagia! Bunga-bunga
yang mekar adalah hanya untuk kita semuanya, anak-anakMu yang dungu-batin,
yang sedemikian bahagianya mekar dalam lautan CintaMu. Saya berharap agar
murid-muridMu di Cina Daratan mau berlatih dengan rajin, memenuhi harapan
Ibu, mekar seperti bunga dalam lautan cinta ini, dan membawakan cintaNya
kepada siapapun yang mempunyai jodoh dengan kita.
Yogi yang Bahagia dan Kidung untuk Bunga-bunga
Bulan April adalah waktu untuk bunga yang berwarna-warni.
Bagaikan dewi musim semi yang cantik, menggerakkan gaunnya yang berenda
diatas kuncup-kuncup bunga di bumi, mereka mekar sekaligus, menghiasi bumi
dengan semarak warnanya. Bulan April ini, Tim Busana Surgawi Maha Guru
mengadakan sebuah pagelaran khusus dengan judul "Kidung untuk Bunga-Bunga"("Ode
to the Flowers"), dimana pakaian-pakaian dari koleksi busana sehari-hari
Yogi yang Berbahagia (Happy Yogi) yang penuh warna-warni mendandani para
rekan inisiasi dalam semerbaknya musim semi. Kami berganti baju baru seperti
Bumi mengenakan bajunya yang baru untuk menyambut keindahan musim semi.
Seri Yogi yang Berbahagia dirancang oleh Guru
mengambil tampilan yang cemerlang dalam bentuk kumpulan bunga, yang mana
kecantikannya melingkupi para pengunjung yang berbahagia. Di antara seri
busana ini, kemeja yang berwarna sangat cerah untuk laki-laki mempunyai
arti yang khusus: Guru mengatakan bahwa, dikarenakan oleh latar belakang
adat istiadat dan tekanan sosial, laki-laki condong untuk menyembunyikan
emosinya. Oleh karena itu Guru merancang khusus untuk laki-laki beberapa
kemeja warna-warni, dengan harapan dapat berbagi suasana gembira musim
semi dengan mereka supaya mereka dapat bersikap lepas dan mengekspresikan
perasaannya.
Pagelaran khusus ini
"Kidung untuk Bunga-Bunga" , setiap potong dari busana sehari-hari yang
cantik dalam seri Yogi yang Berbahagia, bagaikan ciptaan Tuhan yang sempurna,
menyampaikan cahaya dan cinta Guru kepada semua rekan inisiasi. Semua rancangan
pantas mendapat penghargaan.
Keluarga Quan Yin
Hati Seorang Ibu
Oleh saudari inisiasi Hsieh Shu-chen, Taichung, Formosa
Chien-chun adalah salah satu dari dua siswa kecil
yang bervegetarian di kelas saya. Di awal tiap semester, sekolah dimana
saya mengajar mengadakan suatu penelitian untuk mengetahui berapa banyak
siswa yang vegetarian dan berapa yang tidak vegetarian. Saya selalu memberi
perhatian khusus kepada siswa vegetarian di kelas dan memberi mereka semangat.
Sewaktu melihat wajah kekanakan Chien-chun yang bercahaya dan merah kemalu-maluan,
saya tak bisa menahan rasa sayang saya padanya.
Baru-baru ini, beberapa bulan setelah semester
dimulai, saya semakin mengenal orang-tua para siswa saya. Sebagaimana kebanyakan
orang-tua yang menunggu di pintu masuk untuk menjemput anak mereka sehabis
sekolah, ibu Chien-chun datang dengan dua anak balita untuk menjemput kedua
anaknya yang lebih besar dari sekolah saya. Setiap kali saya melihatnya,
saya merasakan kesulitannya dalam membesarkan empat anak.
Suatu hari seperti biasa, saya pergi ke meditasi
kelompok di center kami, dan begitu saya meninggalkan aula meditasi, tiba-tiba
saya melihat ibu Chien-chun! Kami berdua menjerit, “Sister!” Kami kemudian
sadar bahwa kami merupakan anak-anak dari Ibu yang sama.
Belakangan saya tahu bahwa saudari ini dan suaminya
diinisiasi sepuluh tahun lalu. Tapi setelah inisiasi, mereka memperoleh
empat anak berturutan, yang membuat saudari itu sibuk sedangkan saudara
tersebut banyak menghabiskan waktu di pabriknya. Jadi, jadwal waktu tidak
menyempatkan mereka menghadiri meditasi kelompok. Baru-baru ini pabrik
tersebut hancur dalam kebakaran yang tak diketahui sebabnya, dan pemiliknya
menderita kerugian lebih dari 10 juta NT$. Ibu dari saudari itu menderita
sakit keesokan harinya. Lalu, saudara iparnya harus mengalami operasi otak.
Kemalangan menimpa berturutan, sewaktu saudari itu mengalami dengan mendalam
kehidupan yang sifatnya sesaat dan ketidakberdayaan hidup yang fana ini,
yang membuatnya meneliti dirinya sendiri, menyesali, dan akhirnya berdoa
untuk bimbingan Guru.
Tak lama kemudian, dia bermimpi dimana Guru bercahaya
sangat terang dan melarutkannya dengan cinta dan pengampunan yang tak terperikan.
Saudari tersebut merasa sangat tersentuh oleh pengalaman ini. Memang Guru
kelihatan agak kecewa, Dia berkata padanya dengan pengharapan tinggi: “Latihlah
Metode Quan Yin dengan baik sebelum kau melakukan apapun!” Saudari itu
menyesal. Dia tahu betapa kasih Guru padanya dan bahwa Guru tak pernah
meninggalkannya walau sedetikpun.
Di setiap meditasi kelompok, kami sekarang melihat
saudari tersebut datang dengan keempat anaknya. Seringkali dia beritahu
saya, “Hanya meditasi bisa memberimu kekuatan!” Dia menganggap bahwa anak-anaknya
merupakan pelajaran kasih yang Tuhan aturkan baginya, tapi ini tak berarti
apapun dibandingkan dengan kesabaran dan kasih Guru yang begitu besar dalam
menjadi penjaga kita setiap waktu. Tapi saudari itu akan bersabar, memelihara
anak-anaknya, dan memenuhi kewajiban seorang ibu yang baik. Waktu saya
tanya andaikan dia menjadi “domba hilang” sekali lagi, dia menjawab dengan
mantap: “Itu takkan terjadi lagi."
Mutiara Kebijaksanaan
Asuransi Quan Yin yang Maha Kuasa
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai di Pingtung, Formosa,
2 November 1988 (Asal dalam bahasa Cina)
Kita harus berlatih rohani, jika tidak sungguh sangat
disayangkan dan kita akan jadi menyedihkan! Sekalipun jika kita menjadi
seorang raja atau seorang Brahma (penguasa) dari tiga alam yang pertama,
tidak seorangpun akan menyelamatkan kita atau membantu kita setelah kita
mati. Kita akan pergi dengan tangan kosong. Pada saat itu kita akan merasa
sangat frustrasi, dan merasa kesepian tanpa kawan. Karena itu, saya menaruh
kasihan kepada mereka yang tidak berlatih rohani! Setiap kali saya memikirkan
mereka, saya menangis. Sekali mereka jatuh, memerlukan waktu yang tidak
terbayangkan lamanya triliunan tahun sebelum mereka bangkit kembali. Itu
tidaklah mudah. Dan ketika mereka naik ke sini lagi, mereka belumlah tentu
datang dalam wujud manusia seketika itu juga. Bahkan jika mereka datang
dalam wujud manusia, mereka mungkin tidak dapat mendengar nama seorang
Guru, atau menemukan seorang Guru yang dapat memberikan perlindungan, kasih,
perhatian, bimbingan, dan kenyamanan, atau memegang tangan mereka dan menarik
mereka lebih tinggi. Tidaklah mudah untuk menemukan Guru yang seperti itu.
Bagi mereka yang berlatih Metode Quan Yin dapat
pergi ketika waktunya tiba, bahkan saat kita sakit. Bagaimanapun juga,
ketika kita pergi, kita telah memiliki jaminan dan sebuah tempat yang dapat
diandalkan. Kita memiliki perlindungan dari perusahaan asuransi yang maha
kuasa (hadirin tertawa dan bertepuk tangan). Ini jalan yang teraman. Bagi
yang tidak berlatih Metode Quan Yin mereka pergi dengan secepat kilat.
Tidak cukup waktu bagi Tuhan dan para Kudus untuk datang dan menyelamatkan
mereka. Jiwa mereka tidak memiliki tempat untuk bergantung.
Tetapi, kita yang berlatih Metode Quan Yin merasa
sangat aman. Bahkan jika kita jatuh sakit, kita tidak perlu khawatir. Kita
tahu bahwa tidak ada masalah. Jiwa kita begitu tenang dan damai. Saya tidak
tahu bagaimana menjelaskannya dengan kata-kata mengapa kita merasa begitu
damai. Pikiran kita tidak mengetahuinya, tetapi kebijaksanaan kita mengetahuinya.
Jiwa kita mengetahuinya. Kita merasa baik. Karena itu, sekalipun jika kita
tidak dapat menghindari hukum karma atau karma tetap, kita telah memiliki
jaminan. Jadi kita tidak mempunyai masalah.
Misalnya, ketika kita mengemudi, kita tahu bahwa
kita mungkin mengalami kecelakaan. Mobil kita dapat menjadi rusak. Ratusan
ribu dolar bisa hilang dalam sekejap, atau kita dapat mengalami luka-luka.
Tetapi, karena kita memiliki asuransi, kita berani untuk mengemudi, sekalipun
mobil-mobil berharga ratusan ribu dolar. Jika kecelakaan terjadi, perusahaan
asuransi akan memberikan penggantian, yang kadang kala lebih tinggi dari
biaya atau kerugian yang terjadi.
Perusahaan asuransi Quan Yin kita yang maha kuasa
lebih berkuasa dan lebih menguntungkan daripada itu! Karena itu, sekalipun
"kendaraan" kita rusak, kita tidak takut. Tak lama kemudian, kita akan
menerima penggantian secara penuh. Kita mendapatkan tubuh yang lain, alat
yang lebih baik, pakaian yang indah, tempat tinggal yang lebih baik, dan
sebuah dunia yang lebih baik untuk kita nikmati. Bukan berarti kita tidak
memiliki apapun ketika kita pergi dari dunia ini. Ada dunia yang lebih
baik menantikan kita. Itulah sebabnya kita merasa sangat gembira dan aman.
Jiwa kita mengetahuinya. Di dalam (batin) mereka tentu mengetahuinya.
Karena itu, diperlukan waktu triliunan eon sebelum
kita dapat memperoleh kesempatan berkenalan dengan Metode Quan Yin. Jika
kita tidak menghargai kesempatan ini, sekalipun Tuhan tidak dapat menyelamatkan
kita ketika Dia datang. Itu sungguh seperti ini!
Selingan Rohani
Perjalanan yang Mencerahkan
oleh saudari inisiasi Su-ying, Taipei, Formosa
Berkah Tuhan Membawa Daya Tarik
Selama liburan Tahun Baru, saya mengikuti tur ke
Cina Daratan dengan beberapa rekan inisiasi. Suatu hari, pengantar perjalanan
kami membawa kami ke pengilangan anggur. Pada mulanya saya ragu-ragu, memikirkan
bahwa kita tidak minum atau bermaksud untuk membeli anggur apapun, jadi
apa tujuannya berkunjung ke pengilangan anggur? Kemudian, Guru mengingatkan
kita melalui seorang saudara inisiasi yang turut serta dalam tur bahwa
ini mungkin sebuah kesempatan untuk melepaskan diri dari pemikiran-pemikiran
lama. Itu kelihatannya masuk akal!
Dengan segera, saya mengubah pikiran dan gagasan
saya, "Jika Tuhan menginginkan kita berkunjung ke pengilangan anggur, Dia
tentunya mempunyai sesuatu maksud bagi kita." Dengan gembira, saya turun
dari bus tur dan mengikuti tur ke pengilangan anggur. Sebagai penghargaan
atas penjelasan yang ramah dari para penerima tamu, kami memberikan mereka
pamflet-pamflet Guru sebagai balasannya. Mereka dengan senang hati menerima
pamflet-pamflet itu, bersama-sama dengan berkah kasih Guru.
Di saat kami keluar dari pengilangan minyak dan
naik ke dalam bus tur, teringat oleh saya bahwa saya mungkin tidak akan
pernah ke sana lagi. Kami telah menempuh ribuan mil dari Formosa menuju
tempat ini, dengan membawa serta kabar gembira dan foto-foto Guru yang
penuh berkah, semuanya karena ada beberapa jiwa yang merindukan pembebasan
abadi. Jika kami bertahan dengan pemikiran kami yang lama dan menolak untuk
mengunjungi pengilangan anggur itu, kami akan kehilangan kesempatan besar
ini untuk menyampaikan berkah Guru. Kekerasan hati kami dapat merintangi
kami dalam menerima kehendak Tuhan dan dapat menghilangkan kesempatan bagi
banyak jiwa untuk mengenal Guru.
Rasa Syukur yang diilhami oleh Pelayaran di Danau
Hsihu
Kami tiba di Hangzhou dan mengikuti pelayaran dengan
sebuah kapal besar di Danau Hsihu yang terkenal, menikmati pemandangan
yang indah dan tenteram. Saya melihat beberapa kapal yang berlainan di
danau itu- kapal-kapal uap kecil dan perahu-perahu kano kecil, beberapa
kosong dan yang lainnya terdapat pekerja kapal yang bekerja keras untuk
mengangkut sejumlah penumpang.
Tiba-tiba, muncul di benak saya bahwa kapal pesiar
kami yang besar tampak seperti kapal yang diberkahi di antara kapal-kapal
ini, dengan Guru sebagai jurumudinya memimpin perjalanan kita dengan kasih
dan rahmat. Beruntunglah kita yang telah diberkahi berada di kapal ini,
ikut dalam kapal yang aman dan cepat menuju langsung ke pantai seberang
tanpa kesukaran!
Terharu oleh kasih Guru yang begitu suci, saya
tidak dapat menahan air mata saya. Saya memikirkan tidak terhitung banyaknya
makhluk di bumi, menyia-nyiakan waktu dan tenaga, berjuang melawan arus
untuk mencapai pantai seberang seperti perahu-perahu kecil. Betapa kita
para inisiasi sangat diberkahi!
Dunia Cerita
Sebuah Episode Gunung:
Kasih Guru yang Ajaib
--Ditulis oleh Han Yun
Hidup bersama Guru seringkali membawa pengalaman
yang luar biasa. Dari sekian banyak peristiwa menarik dari hidup saya,
salah satu yang paling berkesan yaitu pada saat di pengunungan di Formosa
Tengah. Inilah cerita yang ingin saya bagikan kepada Anda.
Kejadiannya di tahun 1987, sebelum Guru memulai
penyebaran ajarannya secara terbuka dan ketika Guru masih mempunyai beberapa
murid saja yang tinggal denganNya. Pada suatu hari, disebabkan berbagai
keadaan di luar, Guru tiba-tiba menyuruh kami untuk segera berkemas dan
siap-siap meninggalkan Center Hsintien yang terletak di pinggiran kota
Taipei dengan segera. Kami sudah terlatih untuk dapat siap dalam waktu
sepuluh menit setelah menerima perintah seperti itu; mereka yang lamban
akan tertinggal dibelakang. Latihan Guru jauh lebih efektif dibandingkan
dengan latihan militer, sehingga para murid biara yang lebih tua pun dapat
menyetarafkan diri dengan anggota grup lainnya.
Pada saat itu, kami hanya mempunyai sebuah truk
kecil. Guru duduk di samping sopir, sementara murid-murid lainnya duduk
berdesakan di bak belakang bersama-sama dengan tas-tas kami. Dalam situasi
yang sulit ini, kami pergi dengan agak tidak terfokus, tanpa ada tujuan
di benak. Selagi kami melintasi daerah perdesaan Taichung, kami melewati
sebuah villa kosong, dan Guru tiba-tiba menyuruh kami turun dan memeriksanya.
Tempat itu merupakan sebuah villa gunung , dibiarkan
setengah terbangun karena masalah izin bangunan. Rumput ilalang yang tinggi
tumbuh dimana-mana, dan gedungnya tidak ada air dan listrik. Villa tersebut
tidak berpenghuni, dan tempatnya kelihatan agak sepi. Selagi kami sedang
memeriksa gedungnya , kita bertemu dengan seorang lelaki yang merasa kaget
melihat sekumpulan orang biara sedang menjelajah di tengah daerah pinggiran
begini. Kami mendapati bahwa dia seorang penganut I-kuan Tao (sebuah sekte
rohani di Formosa) dan juga seorang vegetarian. Ketika dia mengetahui kami
tidak mempunyai tempat tinggal, dia mengundang kami untuk tinggal di rumahnya
untuk sementara waktu.
Dia adalah seorang pengurus rumah dan tinggal
di sebuah rumah, yang disediakan untuk para pengurus gedung, yang mana
dilengkapi dengan listrik dan air. Pengurus tersebut harus menghadiri pertemuan
bisnis di tempat lain dan mengundang kami untuk tinggal disana selama seminggu.
Kami pun pindah ke vila tersebut, tentu saja bukan dengan gratis. Guru
bersikeras membayar biaya sewanya.
Indahnya istilah "villa gunung" mungkin terdengarnya,
tempatnya praktis tidak mempunyai perabot sama sekali dan dipenuhi nyamuk,
terutama pada saat musim panas begini. Sekumpulan serangga menghinggapi
kami saat kami mendekat, dan itu merupakan sebuah pengalaman yang belum
pernah saya alami. Gedung tersebut bertingkat dua. Laki-laki tinggal di
lantai bawah, sedangkan Guru tinggal di lantai atas dan para wanita menempati
sebuah kamar tamu dekat dengan kamarNya. Kamar Guru tidak berpintu, jadi
jika kami diserang oleh nyamuk, Guru pasti akan diserang juga.
Untuk melindungi diri kami dari nyamuk-nyamuk
yang kelaparan, kami membungkus seluruh tubuh kami rapat-rapat dengan karung-tidur
(sleeping bag). Cuaca musim panas terasa menyengat sekali, tetapi terlebih
parah lagi membiarkan nyamuk-nyamuk menyerang kami sepanjang malam. Lebih
menjengkelkan lagi suara dengungan mereka, yang mengingatkan kami akan
bunyi pesawat pembom. Guru mengamati tingkah kami yang aneh dan keluar
dari kamarNya dan menanyakan kenapa kami membungkus tubuh seperti mumi
saja di cuaca yang panas ini. Ketika kami menjelaskannya, Dia menyeru dengan
herannya kenapa Dia tidak menemukan nyamuk sama sekali di kamarNya. Saya
pergi ke kamarNya untuk memeriksa. Benar, ternyata tidak ada tanda-tanda
ada nyamuk satupun. Luar biasa ! Nyamuk tersebut hanya menggigit kami,
tetapi nyamuk menghormati Guru dan tak berani menyentuhNya. Saya baru menyadari
kemudian bahwa seseorang suci yang telah mencapai pencerahan sempurna tidak
mempunyai karma diriNya dan bebas dari serangan nyamuk. Hanya kalau Dia
mengambil alih karma makhluk lain barulah nyamuk tersebut menyerangnya.
Malam itu, kami tidur seperti "kepompong" ditengah
suara dengung nyamuk-nyamuk penyerang. Tetapi anehnya, ketika kami tertidur
lelap, suara mengganggu tersebut seperti menghilang. Keesokan paginya,
saya menceritakan pada Guru bahwa nampaknya nyamuk sudah menghilang dan
saya mengagumi kekuatanNya yang ajaib. Guru tertawa dan menunjuk ke beberapa
gelas tembus pandang, yang disebutNya sebagai kekuatan gaibNya. Sebenarnya,
Guru tidak tahan melihat murid-muridNya diserang oleh nyamuk-nyamuk, jadi
Dia bangun di tengah malam untuk menangkap nyamuk-nyamuk dengan gelas-gelas
ini dan kemudian melepaskannya di luar rumah. Dia mengeluarkan hampir dua
ratus ekor nyamuk; tak heran kami dapat tidur dengan tenang kemudian.
Beberapa hari setelah itu, kami pun meninggalkan
vila gunung Taichung dan melanjutkan petualangan kami menuju gunung-gunung
tak dikenal di sekitarnya. Truk kecil kami terpelanting-pelanting di jalan
yang kasar, yang kadang terhadang oleh ranting pepohonan yang sangat besar
dan rimbun sehingga kami mengira itu merupakan jalan buntu. Akan tetapi,
Guru menginstruksikan biarawan yang mengemudikan truk untuk terus jalan.
Memang, setelah kami melewati pepohonan lebat tersebut, kami menemukan
jalanan di depan. Petualangan ini terasa sangat menakutkan bagi mereka
yang kurang begitu berani dan teguh. Tapi semua itu hanya permulaan, petualangan
yang lebih hebat belum dimulai. Di daerah gunung yang terpencil ini, jalan-jalan
sangat sempit dan dalam keadaan rusak parah. Di beberapa tempat, jalanan
hanya cukup dilalui satu truk saja, tetapi kami terus maju, dengan bebukitan
di satu sisi dan jurang di sisi lainnya. Kami nyaris dalam bahaya dalam
beberapa kejadian. Tetapi tentu saja , berkah Guru telah mengantarkan kami
dengan selamat melalui semua mara bahaya selama perjalanan.
Sewaktu kami memasuki daerah pegunungan lebih
dalam lagi, kami bertemu dengan seorang petani. Kejadian kedua ini hampir
tidak bisa dipercaya; petani ini ternyata juga seorang vegetarian. Dia
menawarkan kami gubuk dekat pengunungan sebagai tempat tinggal sementara.
Jadi kami menempati gubuk tersebut yang mana tidak memiliki fasilitas-fasilitas
kehidupan sehari-hari. Bagian depannya, tidak mempunyai atap, tempat dimana
para murid wanita tidur. Guru tidur di gudang di bagian belakang. (Pada
mulanya, Guru ingin tidur di bagian tanpa atap, namun batal karena para
murid tidak mengijinkanNya.)
Oleh rasa kepedulianNya, Guru terus berulang kali
menanyakan apakah kami bisa tidur nyenyak atau tidak, dan jawaban kami
serempak “Tidak masalah!”. Setelah melewati penyiksaan serangan nyamuk,
nampaknya merupakan suatu anugerah bisa tidur di sebuah gubuk yang tenang,
nyaman, dan bebas dari serangga ini. Lagi pula, berbaringan di lantai,
memandang jutaan bintang-bintang gemerlapan di langit sambil menikmati
udara segar, kami merasakan seakan-akan tidur di Istana Surgawi. Kami sangat
bersyukur.
Keesokan harinya, kami bangun dan menemukan bahwa
lantai di sekeliling kami basah oleh embun karena kami tidur di bawah langit.
Sungguh luar biasa, karung-tidur kami dan lantainya kering sama sekali!
Keajaiban ini sangat jelas sekali ! Kami pernah mendengar ketika Guru Kuang
Chin (ketua biara di Formosa yang terkenal dengan latihan pertapaannya)
bermeditasi di alam terbuka di malam hari, embun tidak pernah menyentuhnya
atau tempat di sekitarnya. Tetapi kami tahu kami tidak mungkin mengalami
seperti itu karena kami menyadari latihan spiritual kami masih belum bagus.
Kami segera melaporkannya kepada Guru, yang mana Guru dengan tersenyum
mengatakan bahwa itu cuma sebuah keajaiban alam yang muncul dari kepedulianNya
kepada para muridNya yang mungkin basah oleh embun sewaktu tidur di malam
hari. Dia sama sekali tidak melakukan ritual atau membacakan mantra sama
sekali untuk menyingkirkan embun itu. Dia hanya memikirkan kesehatan para
murid-muridNya, dan karena hal itu memang perlu, keajaiban akan terjadi
sendirinya. Semua kejadian ini adalah suatu keajaiban “melakukan tanpa
melakukan” oleh Guru.
Kami terus tinggal di gunung selama beberapa lama,
memperoleh kesempatan baik untuk berlatih bertahan hidup di alam liar,
yang telah Guru ajarkan pada kami. Persinggahan di gunung sekitar Taichung
ini telah melukiskan pelangi penuh warna dalam kanvas hidupku yang sebelumnya
menjemukan. Pengalaman ini sungguh luar biasa sehingga saya tidak akan
melupakannya. Impian terbesar dalam hidup saya yaitu untuk dapat berlatih
menyendiri di Himalaya. Meskipun mimpi ini masih belum terwujud, penyesalan
saya telah terkompensasi dengan petualangan ke Gunung bersama Guru.
Program Televisi Maha Guru Ching Hai
Perjalanan melalui
Alam Estetis
Semoga Kebijaksanaan dan Kasih Maha Guru Ching Hai Menyinari
Hidup Kita
|
Untuk informasi penerimaan TV satelit, silahkan
kunjungi situs web berikut :
-
http://go1.163.com/~fcglyj
(bahasa Cina yang disederhanakan)
-
http://wstvro.3322.net/
(bahasa Cina yang disederhanakan)
-
http://www.lyngsat.com/apstar2r.shtml
(bahasa Inggris)
Silahkan kunjungi situs web berikut untuk jadwal terbaru program TV lainnya
tentang Maha Guru Ching Hai :
-
http://www.spiritual-discovery.org/events/tv.htm
Kaset Video dari acara TV "Art and Spirituality" tersedia atas permintaan
untuk digunakan dalam penyiaran melalui TV. Silahkan hubungi Asosiasi Internasional
Maha Guru Ching Hai melalui alamat berikut untuk informasi selanjutnya
atau untuk melayani permintaan kaset video Anda.
-
Alamat E-mail: art&spirituality@Godsdirectcontact.org
-
Fax No: 1-413-751-0848 (A.S)
Musik dan Kehidupan
Gaung dari "One World ... of peace through music"
Dilaporkan oleh Kelompok Hiburan Center LA, CA, A.S
(Asal Dalam Bahasa Inggris)
Wawancara dengan Bapak Stephen Wehmeyer
pemimpin, pemain drum bodhran dan vokalis untuk band Gaelic Storm
"Ingin pergi ke pesta yang sebenarnya?"
Dengan
undangan malu-malu tersebut dari Jack, karakter Leonardo DiCaprio dalam
film terkenal "Titanic", penonton film di seluruh dunia diperkenalkan kepada
Gaelic Storm, kelompok band geladak (kapal) yang menghibur penumpang Titanic
dengan nuansa Irlandia yang khas.
Dikeluarkan
oleh Virgin EMI Records, album pertama Gaelic Storm yang judulnya diberikannya
sendiri, naik sampai peringkat lima di tangga lagu Billboard's World Music
Chart, dan album kedua band tersebut, Herding Cats, juga menerima resensi
yang sangat antusias dari majalah musik utama maupun alternatif.
Pada
akhir tahun 2000, Stephen Wehmeyer, pemimpin, pemain drum bodhran dan vokalis
(penyanyi) untuk Gaelic Storm, menyediakan waktu dari jadwal keliling dunia
kelompok band tersebut yang sibuk untuk bertemu dengan Departemen Hiburan
Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai untuk mengekspresikan pendapatnya
akan konser tahun 1998 "One World ... of peace through music," (Satu Dunia...damai
melalui musik) dan untuk memberikan salam hormat terbaiknya kepada Maha
Guru Ching Hai. Di bawah ini adalah salinan wawancara dengan bapak Wehmeyer.
Pewawancara : Bagaimana Gaelic Storm
dimulai ?
S.
Wehmeyer: Wow! Baiklah, beberapa dari kami berasal dari semua bagian dunia,
seorang anggota dari Irlandia, satu dari London, Inggris, satu dari Coventry,
Inggris, saya sendiri dari New York, dan seorang wanita lainnya dari Zambia,
Afrika, menemukan bahwa kami sama-sama memiliki rasa cinta akan musik Irlandia
dan mulai bermain musik di pantai di Santa Monica. Dan tidak lama setelah
itu, kami diperhatikan oleh seorang sutradara peran, yang memesan kami
sebagai kelompok band geladak (kapal) di film "Titanic."
P: Hal itu seperti terobosan besar
Anda yang pertama ?
SW: Hal itu adalah terobosan besar kami, ya. Kami
terbentuk di bulan Maret 1996 dan kami disewa untuk bermain di "Titanic"
di bulan Juni '96, jadi itu terjadi seperti kilat.
P: Bagaimana rasanya bekerja dengan
sutradara pemenang Oscar James Cameron?
SW: Ia baik kepada kami; ia sangat berkharisma, dan
sangat menjaga kami dengan baik. Ia sangat santai pada pekerjaannya, benar-benar
orang yang luar biasa. Sangatlah memberi inspirasi selama waktu kami di
bawah sana bersama kehadiran seseorang dengan integritas artistiknya, yang
sangat percaya akan seuntai seni yang ia ciptakan, dan akan menyokongnya
110% dan memberikannya setiap usaha yang dapat diberikan seorang manusia.
Itu benar-benar pengalaman yang ajaib.
P: Jadi anda adalah bagian dari peristiwa
ajaib "One World ...of peace through music"?
SW: Itu adalah salah satu dari momen yang paling
kami banggakan, saya pikir. Sekali lagi, ingatlah, kami hanya bersama-sama
dalam waktu yang singkat, dan kami telah melakukan tur (perjalanan musik)
hanya dalam waktu satu tahun ketika hal itu terjadi, sebenarnya kurang
dari satu tahun, dan disanalah kami, diminta untuk tampil di Shrine Auditorium,
dimana untuk semua orang yang tinggal di Los Angeles atau setiap orang
yang telah melihat Grammy atau Oscar di TV, adalah tempatnya, dan di sanalah
kami menemukan diri kami pada 18 Desember bermain musik di panggung di
Shrine Auditorium, dan ini tidak hanya mengenai suasana yang indah dimana
musik itu dimainkan tetapi peristiwa itu sendiri merupakan peristiwa yang
luar biasa. Saya pikir adalah lebih menyenangkan untuk terlibat dalam suatu
acara amal dengan skala besar seperti itu, dan itu adalah tentang melakukan
sesuatu yang benar, benar baik, dan saya pikir adalah hal yang indah untuk
terlibat, sekali lagi, untuk berbagi panggung dengan musisi dan komposer
yang besar: The Beach Boys, Bill Conti. Itu adalah keajaiban, dan kemudian,
tentu saja, untuk bertemu Maha Guru Ching Hai adalah seperti pemanis yang
ada di atas kue; hal itu sungguh indah.
P: Apa yang anda rasakan mengenai musik
Maha Guru dan puisi yang dilagukan oleh teman-teman baikNya ?
SW: Itu sangat ajaib. Keterlibatan kami dengan peristiwa
itu mulanya berfokus pada kontribusi kami untuk malam "One World...of peace
through music" ini. Kami hanya memiliki gambaran yang samar akan semua
yang akan terjadi tetapi belum benar-benar terlibat sampai malam yang sebenarnya.
Jadi disanalah kami mendengarkan di belakang panggung akan musik yang luar
biasa ini dibentangkan, berkesempatan mendengar puisi Maha Guru. Itu sangatlah
ajaib; itu, sekali lagi, benar-benar mengesankan kami untuk terlibat dengan
seseorang yang memiliki integritas artistik yang sama seperti yang saya
sebutkan, dimana saya menyebut James Cameron, tetapi juga memiliki pesan
yang sangat kuat dan dalam ini, yang mana mampu menyokong secara artistik
juga. Jadi, itu adalah suatu persembahan yang indah akan perasaan yang
sangat indah dan pemikiran yang sangat indah, dan adalah luar biasa untuk
terlibat dengan sesuatu seperti itu.
SW:
Turut serta dalam sebuah acara seperti "One World...of peace through music"
membuka mata kami akan kemungkinan bahwa musik memiliki bahasa universal.
Saya pikir itu adalah sesuatu yang kita semua percayai secara pribadi,
karena tentu saja itu adalah sesuatu yang membawa kita berkumpul bersama
dari empat penjuru dunia dan memberikan kita sebuah bahasa yang umum yang
dapat kami lakukan sebagai sebuah band; tetapi untuk dapat terlibat dalam
sebuah acara seperti itu, dimana Anda benar-benar mulai untuk berpikir
tentang musik sebagai tenaga untuk perubahan dan tenaga untuk perdamaian,
sesuatu yang dapat membawa orang berkumpul bersama dan mempersatukan mereka
sebagai tenaga bersama untuk kebaikan. Jadi, apakah itu mengumpulkan uang
bersama untuk membantu memberi sumbangan ke lembaga sosial anak-anak, apakah
itu mengirimkan pesan perdamaian kepada hadirin atau kepada dunia melalui
CD atau video atau media apapun, saya pikir itu adalah sesuatu yang benar-benar
ingin kami percayai. Adalah suatu hal yang memalukan bahwa kita hidup di
dunia dimana tidak semua hal tersebut telah menjadi kenyataan, dan hal
ini adalah sesuatu yang harus kita lakukan. Tetapi saya pikir itu adalah
sesuatu yang ingin kami lakukan, dan tentu saja, seperti yang saya katakan,
kita telah menemukan bahwa musik kami membuat kita semua tertawa; itu mengumpulkan
kita bersama dengan cara kita sendiri untuk merayakannya bersama, untuk
melewati waktu yang baik bersama, untuk melupakan tentang sebagian masalah
dan tekanan dunia. Jika itu adalah sesuatu yang dapat kami sumbang agar
orang lain dapat mengalaminya, saya pikir kami telah melakukan tugas kami
sebagai musisi.
P: Dan Anda memiliki kesempatan untuk
bertemu Maha Guru pada resepsi bagi VIP ?
SW: Saya bertemu, saya bertemu, dan hal itu benar-benar
indah. Istri saya dan saya merasa terhormat untuk diundang pertama kali,
jadi kami berjalan berkeliling, dan kami melihat karya artistik Maha Guru
yang lain-lukisanNya, perhiasanNya, dan desain busana. Kami tidak menyangka
bahwa kami akan diperkenalkan, tetapi itu sangat menyentuh hati untuk dapat
bertemu Beliau secara pribadi, dan Ia sangat luar biasa. Ia sangat, sangat
terbuka dan sangat bersahabat dan sangat murah hati dan Anda tahu, kami
telah melihatNya dikawal ke panggung dan tidak menyangka bahwa kami dapat
bertemu seseorang seperti ini muka dengan muka, tetapi itu adalah saat
yang luar biasa.
P: Dan, saya pikir Anda diundang untuk
makan malam. Bagaimana rasanya ?
SW: Kami diundang, dan itu benar-benar spesial. Kami
berkesempatan bertemu Beliau satu per satu, Kerry dan saya bertemu Beliau,
dan itu adalah keajaiban karena saya pikir, sekali lagi, kami mulanya berpikir
Beliau sebagai seseorang yang kami mungkin temukan secara sambil lalu atau
memiliki kesempatan untuk mengatakan terima kasih di panggung, tetapi untuk
dapat duduk dan makan bersamaNya dan mendengarkan cerita-ceritaNya, maksud
saya, seorang wanita yang memiliki semangat atas keyakinanNya dan telah
memiliki begitu banyak pengalaman hidup dan dapat benar-benar berbicara
tentang pengalamanNya dengan cara yang dramatis dan begitu menyentuh, adalah
luar biasa untuk dapat menghabiskan waktu dengan seseorang seperti itu.
Di sini, kami dapat duduk dan mendengarkan seseorang yang dapat menceritakan
cerita yang diluar pengalaman kami pada waktu itu dan benar-benar membagikannya
dalam cara yang benar-benar menyentuh kami, sebagai hadirin. Itu adalah
luar biasa.
P: Jadi apakah Ia membagikan rahasiaNya
akan kopi Vietnam ?
SW: Ya, Ia mengatakan kepada saya bagaimana membuat
kopi Vietnam, yang menjadi kegemaran saya sejak saat itu, dan saya berterima
kasih kepada Maha Guru Ching Hai atas banyak hal, tetapi khususnya atas
kopi tersebut.
P: Dan saya melihat Anda mengenakan
cincin yang sangat indah; biarkan saya melihatnya.
SW: Ini adalah salah satu desainNya, yang mana Ia
berikan kepada saya dengan manis dan murah hati, yang benar-benar sangat
indah, dan ini adalah kenangan yang menyentuh akan waktu dimana kami memperoleh
kesempatan bersamaNya.
P: Anda mengatakan kepada saya Anda
mencintai agama-agama dunia; ceritakan kepada saya lebih jauh mengenai
hal itu.
SW:
Baiklah, disamping sebagai seorang musisi, saya juga seorang lulusan UCLA
dalam bidang mitologi cerita rakyat, dan bidang ketertarikan saya adalah
kepercayaan keagamaan dan cara manusia dalam kebudayaan yang berbeda-beda
berhubungan dengan dorongan keagamaan, dan dorongan untuk mencoba untuk
menyentuh sesuatu yang lebih besar daripada pengalaman manusia. Itu bersifat
universal dan begitu dasar seperti bernafas, jadi itu adalah alasan lain
yang membuat kesempatan kami untuk bertemu dan berbicara dengan Maha Guru
Ching Hai begitu menyenangkan, karena di sini, saya memiliki kesempatan
untuk berbicara kepada seorang pemimpin keagamaan dunia. Apa yang membuat
saya takjub setidaknya adalah kedalaman kemanusiaanNya, suatu bukti bahwa
ini bukanlah seseorang yang mencoba keluar dari pengalaman manusia. Ini
bukanlah seseorang yang mencoba menjadi jauh dan terpisah. Kami duduk,
berbicara mengenai kopi, dan kami dapat berbagi makanan bersama, dan itu
adalah luar biasa mendekatiNya pada tingkat tersebut, dan Anda tahu, berkesempatan
untuk berbicara kepada seorang seniman, seseorang yang dapat berbicara
tentang membuat lagu dan berbicara tentang menggubah lagu dan berbicara
tentang kopi serta pengalaman dan emosi dasar manusia.
SW: Yah, sungguh suatu kehormatan untuk dilibatkan
dalam sesuatu seperti itu, tetapi untuk melakukan apa yang kami kerjakan
secara dekat seperti lingkaran sahabat dan membawanya ke panggung, sebuah
pertunjukan yang langsung; jika saya harus memilih satu aspek dari hal
ini yang sangat saya sukai, saya akan mengatakan : pertunjukan langsung
tersebut.
Saya
pikir hal yang benar-benar mengejutkan kami adalah betapa beranekaragamnya
seni yang diungkapkan di panggung, dari puisi Maha Guru sampai ke film
karangan musik yang kami dengar, ke persembahan The Beach Boys. Itu adalah
mimpi yang nyata bagi saya, konser pertama yang saya hadiri ketika masih
kecil adalah konser Beach Boys. Saya besar di kota yang sangat kecil dekat
Buffalo, New York, dan band-band besar tidak pernah datang ke kota kecil
dekat Buffalo yang saya tinggali ini, dan the Beach Boys datang ke taman
kecil kami dan melangsungkan pertunjukan di sana pada suatu musim panas
dan itu adalah konser pertama yang pernah saya datangi. Saya begitu gembira
! Jadi inilah saya, bertahun-tahun kemudian, di panggung yang sama dangan
beberapa anggota asli Beach Boys; itu adalah keajaiban. Setiap orang datang
berkumpul bersama, dan kami dapat memfokuskan persembahan artistik kami
pada tujuan yang bersama dan membantu membuat dunia sedikit cerah bagi
beberapa anak-anak yang menderita, dan saya pikir itu adalah sesuatu; adalah
indah untuk berada dibelakang semua itu. Adalah suatu kehormatan untuk
diikutsertakan dalam proyek itu, dan saya pikir itu mengingatkan kita akan
betapa banyak yang dapat Anda lakukan dengan musik dan dengan pertunjukan
seni semacam ini, dan pada saat yang sama, saya pikir adalah salah untuk
tidak menganggap malam itu sebagai malam hiburan juga. Maksud saya, saya
pikir seperti yang lainnya, ya itu adalah acara pengumpulan dana, tetapi
itu juga kesempatan bagi semua orang, pemusik dan hadirin, untuk menikmati
pengalaman ini; untuk duduk dan mendengarkan musik.
P: Jadi, apakah anda ada pesan yang
ingin dibagikan untuk Maha Guru ?
SW: Baiklah! Saya hanya ingin mengatakan, Maha Guru
Ching Hai, Anda pasti sangat dikenang oleh saya dan istri saya dan juga
oleh anggota band yang lain, dan terima kasih atas pekerjaan yang Anda
lakukan. Saya pikir itu adalah hal yang indah.
Koleksi spesial "One World... of peace through
music" :
http://www.Godsdirectcontact.org/oneworld
Kata-Kata Mutiara
Kita
mewakili kasih; kita mewakili Tuhan. Jadi setiap kali kita melupakannya,
kita mesti coba mengingatnya lagi. Itulah bagaimana kita menjadi agung.
Itulah bagaimana kita menyadari Tuhan.
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai
Retret Internasional Tiga-hari
Los Angeles, CA, USA,
18 Desember 1998 (Asal dalam bahasa Inggris)
Tuhan
merupakan Kasih nan agung. Semakin kita mengejawantahkan kasih itu, semakin
dekat kita pada sifat Ketuhanan. Itulah apa yang dimaksud dengan kesadaran
akan Tuhan.
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai, Retret Internasional
Tiga-hari
Los Angeles, CA, USA, 18 Desember 1998 (Asal dalam bahasa Inggris)
Laporan
Media
Wawancara dengan Tuan Do Thong Minh
Dilaporkan oleh Tim Hiburan Center Los Angeles, California,
USA (asal dalam bahasa Au Lac)
Pada liburan Tahun Baru Imlek yang baru lewat ini,
Tuan Do Tong Minh, seorang kelahiran asli Au Lac yang terkenal yang telah
menetap di Jepang selama beberapa tahun, ikut berpartisipasi di perayaan
peringatan "Pusat Musik dan Puisi" di Little Saigon, Orange County, California.
Tuan Do adalah seorang doktor sastra yang telah menulis kamus Jepang-Au
Lac dan banyak buku lainnya. Dia juga seorang koresponden khusus Jepang
untuk stasiun radio lokal, Radio Little Saigon. Tuan Do diwawancarai oleh
rekan inisiasi selama perayaan tersebut, dan cuplikan dari wawancara disajikan
dibawah ini.
T: Sebagai seorang
editor, apakah Anda berpendapat bahwa kegiatan budaya mempunyai pengaruh
dalam spiritualitas ?
J: Kita mempunyai banyak cara yang berbeda untuk
melihatnya. Kata "budaya", dalam arti yang lebih luas, mungkin mencakup
bagian dari spiritualitas. Kita mungkin beranggapan spiritualitas adalah
puncak dari filsafat. Berdasarkan kenyataan bahwa orang-orang mempunyai
pandangan yang berbeda, ia mencakup semuanya. Spiritualitas dan budaya
sudah seharusnya berjalan bersama-sama. Kebanyakan orang yang mempunyai
budaya yang maju juga mempunyai kehidupan spiritual yang tinggi.
T: Kapan dan bagaimana
Anda mengenal Maha Guru Ching Hai ?
J: Saya mengenal Maha Guru Ching Hai dan membaca
sejumlah publikasiNya mungkin delapan sampai sepuluh tahun yang lalu. Pertemuan
pertama saya dengan Dia mungkin selama ceramah di Jepang di tahun 1993.
Terus terang, jika kita berbicara tentang spiritualitas atau agama, akan
ada banyak cara berpikir yang berbeda, dan kadang pemikiran saya tidak
selalu benar. Oleh karenanya, saya tidak tahu bagaimana menjelaskannya
dengan benar. Akan tetapi, untuk kebanyakan orang, pekerjaan Guru di bidang
kemanusiaan, kesejahteraan sosial, dan spiritualitas adalah sungguh bermanfaat
bagi kebanyakan orang. Dan karenanya, saya berpikir kelanjutan dari pekerjaanNya
akan mengangkat kehidupan spiritual dan meringankan penderitaan orang Au
Lac, korban bencana alam maupun yang sejenisnya. PekerjaanNya benar-benar
bermanfaat bagi banyak orang yang memerlukan bantuan.
Lewat kegiatan sosial dan kemanusiaanNya, saya
melihat bahwa Maha Guru Ching Hai telah memberikan kontribusi yang luar
biasa di hampir setiap tempat. Dari Amerika Serikat sampai Au Lac, dimanapun
bencana itu terjadi. KehadiranNya telah meringankan penderitaan para korban.
Bahkan di Jepang di tahun 1995, ketika gempa bumi Kobe terjadi, rekan inisiasi
dari negara-negara tetangga dan bahkan yang jauh dari Amerika Serikat pun
segera tiba untuk memberikan bantuan. Saya percaya bahwa usaha sosial dan
kemanusiaan ini telah meringankan sakit dari orang-orang yang memerlukan
bantuan di seluruh dunia ini.
Anda baru saja memberikan kami sebuah buku yang
kelihatannya bagus dan mulia, bukan hanya penampilannya saja tetapi juga
isinya, yang sungguh kaya. Akan tetapi, waktu dan kenyataan bahwa buku
itu ditulis dalam bahasa Inggris tidak memungkinkan kami untuk segera menyelesaikan
membacanya untuk komentar yang lebih rinci. Suatu kebanggaan yang besar
bagi kami mengetahui bahwa seorang Au Lac yang besar, pujangga yang pandai,
yang mana puisinya telah menjadi lirik dari banyak lagu, dan yang telah
mendapat pengakuan internasional untuk bakatNya yang luar biasa. Mungkin,
tidak pernah ada seorang Au Lac yang telah mencapai sukses seperti ini
sebelumnya.
Kami berpikir bahwa puisi dan musik, terlepas
dari sebagai keseluruhan atau karya seni, adalah intisari dari pemikiran
umat manusia. Budaya mempunyai banyak aspek tetapi seni ini mengekspresikan
perasaan umat manusia yang halus dan paling dalam. Karya puisi Maha Guru
bukan hanya menjelmakan sifat manusiawiNya tetapi juga menyentuh hati manusia
yang paling dalam.
Menara Api dalam Kegelapan
Seminar peningkatan rohani bagi penjarawan Tainan
Terdorong oleh upaya Kementerian Kehakiman Formosa
untuk mengikutsertakan penduduk setempat serta badan-badan keagamaan dalam
hal kerja yang bersifat mendidik di rutan, dan diilhami oleh seminar pada
tanggal 14 Maret 2001 yang diselenggarakan oleh Rutan Tainan bagi para
penyuluh dan relawan, Asosiasi Internasional Mahaguru Ching Hai kembali
menunjukkan dukungannya yang sungguh-sungguh atas tugas yang bermakna ini.
Dari tanggal 27 sampai dengan 29 Maret, para anggota Asosiasi SMCH setempat
mengadakan sembilan seminar kerohanian dan kegiatan rekreasi di Rutan Tainan
bagi hampir seribu penghuninya.
Lusinan rekan sepelatihan dan para utusan Quan
Yin dengan bersemangat menjadi anggota tim kerja dalam proyek ini. Penjelasannya
hangat dan menyentuh. Utusan Quan Yin memberikan penguraian kerohanian
dengan cara yang ringkas dan mudah dimengerti, mendorong para penjarawan
untuk melihat diri mereka sendiri dalam cahaya yang positif, memberikan
mereka suatu peluang untuk memulai lagi, dan dengan hati-hati mengemudikan
roda kehidupan. Dia memberitahu mereka bahwa kesempatan tercipta dengan
sendirinya dan kita harus menolong diri kita sendiri sebelum Tuhan menolong
kita. Para saudara-saudari ini juga diingatkan akan pentingnya latihan
rohani. Para inisiasi berbagi pengalaman dan kemajuan mereka setelah mengikuti
Guru.
Seminar kerohanian tersebut diselingi dengan acara-acara
rekreasi untuk membantu penghuni rutan agar merasa santai dan bebas. Para
rekan sepelatihan memimpin para penjarawan dalam suatu paduan suara dan
menghibur mereka dengan lelucon dan cerita, diantara kegiatan-kegiatan
lainnya. Para penjarawan merasa gembira dan tertawa terbahak-bahak, sama
sekali lupa dimana mereka berada. Rasa terasingpun menguap dan semua hadirin
merasa bagaikan keluarga dan kawan.
Pengaturan kemudian dibuat bagi utusan-utusan
Quan Yin untuk mengajari para penjarawan Metode Kemudahan. Setelah meditasi,
pancaran di mata mereka memberitahu kami bahwa mereka dapat merasakan kasih
Tuhan dan telah terangkat secara kerohanian. Para penjarawan menanyakan
banyak pertanyaan kerohanian, dan meminta kesempatan lebih besar untuk
dapat memperoleh terbitan Guru. Para utusan Quan Yin secara perorangan
menjawab setiap pertanyaan.
Pada hari terakhir, para penjarawan memberi salam
perpisahan dengan berbaris dan menyanyi dengan keras. Sewaktu kami pergi,
mereka bertanya kapan kita bisa bertemu lagi. Penjaga rutan sangat menghargai
ketulusan dan semangat kasih atas pengabdian yang ditunjukkan oleh para
rekan sepelatihan, sementara kami malahan lebih berbahagia karena dapat
mempersembahkan diri kami untuk berbagi kasih Guru dengan dunia. Kami sangat
bersyukur kepada para penjarawan yang berpartisipasi dalam kesempatan ini,
dan juga kepada pejabat Penjara Tainan karena memberi kami kesempatan ini
untuk belajar dan tumbuh bersama para penjarawan.
(ld1-1-122.jpg)Di Penjara Tainan, para
rekan sepelatihan bernyanyi dari hati mereka bagi para penjarawan. Mereka
disertai oleh penjaga penjara (pertama dari kiri).
(ld1-2-122.jpg)Para rekan sepelatihan
memimpin dan mendorong para penjarawan bernyanyi dan bersorak.
Penyuluhan di Penjara
Pada tanggal 28 Maret
2000, Center Hualien dari Asosiasi Internasional Mahaguru Ching Hai dan
Asosiasi
After-care Taiwan mengadakan suatu kegiatan penyuluhan
bagi penjarawan di Penjara Hualien. Dengan membawa kasih Guru bersama hadiah
buah-buahan, para inisiasi setempat mengunjungi penjarawati Hualien. Mereka
membawakan kasih serta perhatian Guru, dan membantu para penjarawan menumbuhkan
suatu visi kehidupan yang lebih jelas dan positif dengan berbagi ajaran
Guru melalui penyuluhan profesional. Para inisiasi juga mengajarkan mereka
Metode Kemudahan. Dari setiap wajah yang tersenyum, kami tahu dengan jelas
bahwa kasih Guru yang luar biasa, bagaikan musim semi yang menggugah, telah
menyejukkan jiwa mereka.
Wejangan Guru
Arti Sesungguhnya dari Hidup
Ceramah oleh Maha Guru Ching Hai, Retret Internasional
Tiga Hari di Los Angeles, CA,Amerika Serikat.
18 Desember 1998 (Asal dalam bahasa Inggris)
Adakalanya
kita datang ke sini dengan pilihan yg sungguh istimewa. Tapi pada waktu
kita tiba di sini, kita menjadi lupa. Sehinggga pilihan istimewa yang kita
buat di Surga menjadi semacam halangan atau suatu beban selama hidup kita
di sini. Tapi sebenarnya, berkah datang dalam berbagai cara dan samaran.
Dalam bahasa Inggris mereka katakan sesuatu seperti ini, "Pohon yang paling
kuat tumbuh di tanah yang paling tidak mengenakkan."
Jadi
kita janganlah memusatkan perhatian pada pilihan yang telah kita buat,
atau apa yang dinamakan kekurangan yang kita perkirakan. Karena, bagaimanapun
juga, segalanya hanyalah khayalan. Pusatkan perhatian pada apa yang kita
ingin perbuat dalam hidup kita dan apa yang kita miliki, alih-alih apa
yang tidak kita miliki. Apa yang tidak kita miliki itu tidak akan ada habis-habisnya.
Namun terdapat banyak hal yang kita miliki dan kita ketahui, dan banyak
juga hal-hal yang kita miliki dan juga tidak kita ketahui. Jadi, kita memiliki
banyak untuk dipergunakan.
Ketika saya masih remaja, karena saya kecil sekali,
orang-orang mengusik saya dan saya merasa sungguh jelek. Tapi kemudian,
setelah sejenak, saya bertemu orang lain yang mengasihi saya karena saya
kecil. Dan saya menyadari bahwa orang lain itu kacau. Jadi sebenarnya,
segala sesuatu dalam hidup ini memiliki suatu makna.
Adakalanya
sebelum kita datang ke dunia ini kita telah memilih cara yang lebih keras
untuk berlatih. Kita berkata,"Oke, aku ingin menjadi orang yang lebih pendek,
atau orang yang lebih gemuk, atau orang yang tinggi sekali." Atau, "Aku
ingin menjadi orang yang cacat, supaya dapat membayar kembali demi kemajuan
yang lebih cepat dalam pencarian Tuhan, atau membantu orang lain menemukan
Tuhan dalam situasi yang sama denganku, membantu orang-orang ini yang berada
dalam
posisi yang sama." Namun ketika kita datang ke sini, kita memakai otak
manusia ini, dan lalu kita mulai membandingkan diri kita dengan orang lain.
Dan kita mulai merasakan kerumitan; kita mulai merasa bahwa pilihan kita
terlalu kurang menguntungkan sekarang. Tapi itu hanyalah benak yang berpikir
seperti itu.
Kita
adalah Tuhan, dan apabila kita kembali ke Surga, atau ketika kita telah
benar- benar tercerahkan, tiada masalah apapun bagaimana kita tampaknya.
Kita tidak merasa terusik lagi. Hal yang utama adalah menjadi tercerahkan,
tercerahkan secara mendalam, sehingga kita dapat menemukan Surga sekarang
juga dan dengan demikian kita tahu bahwa kita tiada apa-apa. Tidak juga
kecantikan luar atau kekurangan tampak luar yang merupakan diri kita. Itu
bukanlah diri kita. Itu hanyalah pakaian yang kita kenakan.
Jadi apa yang penting adalah menjadi tercerahkan,
bukan menjadi apapun juga. Dan segala yg lain akan datang bersamaan.
Silahkan kunjungi http://www.Godsdirectcontact.org/eng/news/122/mt1.htm
untuk menikmati ceramah aslinya.
Seputar Center
Musim Semi di Hsihu
Rumpun
Bunga Putih-
Bunga-bunga putih menari dalam
angin sepoi-sepoi
Di atas perbukitan dan ladang-ladang,
Di tengah-tengah jalan hutan yang
tenang.
Taman Internasional--
Gumpalan harum menyegarkan meresapi setiap hati,
Ketika peri-peri bunga mendandani taman ini
Dengan warna-warni pelangi.
Hutan Bambu--
Hangatnya sinar mentari dan lembutnya siliran
angin.
Bermeditasi di Hutan, serasa saat yang singkat
terlewati,
Bukalah matamu, dan puluhan tahun telah berlalu.
Taman Au
Lac--
Berliuk-liuk Sungai Tirta Surgawi nan jernih,
Membersihkan dunia yang berdebu ini,
Dengan desiran aliran airnya.
Jembatan
Berliku--
Cahaya surgawi menyinari permukaan air,
Memantulkan bayang-bayang Jembatan Berliku.
Ikan-ikan gurame bermunculan, bernyanyi riang
Dalam puji-pujian atas Surga Hsihu di Bumi!
Silahkan datang ke situs web berikut untuk menikmati
koleksi khusus yang hidup "Musim Semi di Hsihu"
:
http://www.Godsdirectcontact.org/hsihu/
(Amerika Serikat)
http://www.Spiritual-Discorvery.org/eng/special_report/(Amerika
Serikat)
Bagaimana Menghubungi Kami
News Group (Kelompok Berita):
E-mail: lovesrc@Godsdirectcontact.org
Fax: 1-801-7409196 or 886-946-728475
S.M. Book Department (Departemen Buku Maha Guru):
E-mail: divine@Godsdirectcontact.org
Fax: 1-240-352-5643 or 886-943-802829
(Anda dapat bergabung dengan kami dalam menerjemahkan
buku-buku Guru ke bahasa lain.)
Spiritual Information Desk (Pojok Informasi Rohani):
E-mail: lovewish@Godsdirectcontact.org
Fax: 886-946-730699
S.M. Celestial Co., Ltd.
E-mail: smcj@ms34.hinet.net
Tel: 886-2-87910860 \ Fax: 886-2-87911226
The Supreme Master Ching Hai International
Association Publishing Co., Ltd.
Taipei, Formosa.
E-mail: wisdom@m2.dj.net.tw
Tel: (886) 2-87873935 \ Fax: (886) 2-87870873
LA Center Bookstore (Toko Buku Center LA)
E-mail: vole@earthlink.net
Fax: 1-909-738-9992
Praktisi penghubung di seluruh dunia :
http://godsdirectcontact.com/eNews/english/122
Situs WWW Quan Yin
WWW:
http://www.Godsdirectcontact.org.tw
(Formosa; dalam bahasa Cina tradisional & disederhanakan, Inggris)
http://www.smchbooks.com/
(Formosa; dalam bahasa Cina, Toko Buku SMCH)
http://www.Godsimmediatecontact.com
(Singapura; dalam bahasa Inggris)
http://www.GodsImmediateContact.or.kr
(Korea; dalam bahasa Korea)
http://www.Godsdirectcontact.or.kr
(Korea; dalam bahasa Korea)
http://www.GodsImmediateContact.org
(Jepang; dalam bahasa Jepang)
http://www.Godsdirectkontak.org
(Indonesia; dalam bahasa Indonesia)
http://members.mweb.co.th/godsdirectcontact(Thailand;
dalam bahasa Thailand)
http://www.Spiritual-Discovery.org
(A.S; dalam bahasa Cina tradisional & disederhanakan, Inggris)
http://www.Godsdirectcontact.com
(A.S; dalam bahasa Spanyol, Perancis, Inggris, Cina tradisional & disederhanakan)
http://www.spiritweb.org/Spirit/media.html?who=Suma%20Ching%20Hai
(A.S; dalam bahasa Inggris)
http://www.Godsimmediatecontact.net/
(A.S; dalam bahasa Inggris)
http://www.godsimmediatecontact.net/aulac
(A.S; dalam bahasa Aulac)
http://www.godsdirectcontact.com/aulac
(A.S; dalam bahasa Aulac)
http://www.Godsimmediatecontact.org/video/
(di A.S dengan Windows Media Video &
Real Video; dalam berbagai bahasa)
http://www.members.xoom.com/meditations/GodsDirectContact.html
(A.S; dalam bahasa Inggris)
http://www.GodsImmediateContact.tripod.com
(A.S; dalam bahasa Inggris)
http://www.contactDirectAvecDieu.org
(Perancis; dalam bahasa Perancis)
http://godsdirectcontact.rma.cz
(Republik Ceko; dalam bahasa Czech / Ceko)
http://www.Godsdirectcontact.org
(Kanada dengan layanan Real Audio; dalam bahasa Inggris, Aulac)
http://www.Godsdirectcontact.de
(Jerman; dalam bahasa Jerman)
http://www.Direkter-Kontakt-mit-Gott.org
(Austria; dalam bahasa Jerman)
http://freespace.virginnet.co.uk/smch.ma/Godsdirectcontact/Persian.htm
(Inggris;dalam bahasa Persia)
http://www.extra.hu/kozvetlen_kapcsolat_Istennel
(Hungaria; dalam bahasa Hungaria)
http://Godsdirectcontact.bizland.com/
(Swedia, dalam bahasa Swedia)
http://www.geocities.com/godsdirectcontact_2000
(Polandia; dalam bahasa Polandia, Inggris, Aulac)
http://www.contactodiretocomdeus.com.br
(Brazil, dalam bahasa Portugis)
http://www.Godsdirectcontact.com/IhavecometotakeyouHome
(dalam bahasa Inggris)
(Pesanan buku - I Have Come To Take You
Home / Saya Datang Untuk Membawamu Pulang)
News Group: lovesrc@Godsdirectcontact.org
Untuk berlangganan versi E-mail, sehingga terbitan majalah
ini dapat dikirimkan ke email pribadi Anda, silahkan isi data Anda di salah
satu situs berikut :
http://www.Godsdirectcontact.org.tw/ch/service/service.htm
(Bahasa Cina)
http://www.Godsdirectcontact.org.tw/eng/service/service.htm
(Bahasa Inggris)
http://www.Godsdirectcontact.org/au/service/service.htm
(Bahasa Aulac)
http://www.Godsdirectcontact.com/english/service.htm
(Bahasa Inggris)
http://www.Godsdirectcontact.com/spanish/service.htm
(Bahasa Spanyol)
http://www.Godsdirectcontact.com/chinese/fan/service.htm
(Bahasa Cina tradisional)
http://www.Godsdirectcontact.com/chinese/jian/service.htm
(Bahasa Cina disederhanakan)
Alamat WWW Untuk Berita Maha Guru Ching
Hai Secara Online Adalah:
Bahasa Cina Tradisional:
http://www.Godsdirectcontact.org.tw/ch/news/122/index.htm
(Formosa)
http://www.Godsdirectcontact.com/eNews/chinese/122
(A.S)
http://www.Spiritual-Discovery.org/ch/news/122/index.htm
(A.S)
Bahasa Cina Disederhanakan:
http://www.Spiritual-Discovery.org/gb/news/122/index.htm
(A.S)
http://www.Godsdirectcontact.com/eNews/chinese/122/index_gb.htm
(A.S)
http://www.Godsdirectcontact.org.tw/gb/news/122/index.htm
(Formosa)
Bahasa Inggris:
http://www.Godsdirectcontact.com/eNews/english/122
(A.S)
http://www.Godsdirectcontact.org/eng/news/122/
(A.S)
http://godsimmediatecontact.net/news/news122/
(A.S)
http://www.Spiritual-Discovery.org/eng/news/122/index.htm
(A.S)
http://www.Godsdirectcontact.org.tw/eng/news/122/index.htm
(Formosa)
Bahasa Aulac:
http://www.godsdirectcontact.org/aulac/news/
(A.S; huruf VNI,VPS,VISCII dan VNU)
http://godsimmediatecontact.net/aulac/n122/
(A.S; huruf VNI)
Bahasa Spanyol:
http://www.Godsdirectcontact.com/eNews/spanish/
(A.S)
Bahasa Korea:
http://www.Godsimmediatecontact.or.kr/news/122/index.htm
(Korea)
Bahasa Jepang:
http://www.Godsimmediatecontact.org/kannon/news/newsindex.htm
(A.S)
Bahasa Indonesia:
http://www.Godsdirectkontak.org/news/news122/i122.htm
(Indonesia)
Bahasa Perancis:
http://www.contactdirectavecdieu.org/News/index.html
(Perancis)
Bahasa Jerman:
http://www.Godsdirectcontact.de(Jerman)
|