Beranda > Rahasia Berlatih Rohani dengan Mudah > Bila Halangan Muncul Selama Meditasi

 

Karunia Tak Terduga dapat Muncul Kapan Saja!

Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai, Ceramah di Universitas Berkeley, Amerika Serikat, 13 Oktober 1989 (Asal bahasa Inggris)

T: Apa yang harus kita lakukan jika kita tidak dapat duduk dan meditasi?

G: Kalau begitu, berdiri saja, berjalan-jalan sejenak, cuci muka Anda atau mandi. Jalan-jalan dan coba lagi. Jangan menyerah. Bila Anda bermeditasi setiap hari, tidak berarti Anda setiap hari memperoleh penyegaran dan hasil yang baik; namun Anda harus melakukannya setiap hari. Anda harus melakukan meditasi kapan pun memungkinkan karena karunia Tuhan tidak mengenal waktu dan tempat; Ia tidak membuat janji dengan kita dan berkata, “Besok Aku akan datang memberikanmu damai, besok Aku akan memberikanmu penglihatan, besok Aku akan membawamu ke Surga ketiga.” Tidak, tidak, tidak! Ia muncul kapan saja, setiap detik, bahkan pada saat Anda tidak mengharapkannya sama sekali. Jadi Anda harus tekun dengan teknik apapun yang Anda gunakan untuk bermeditasi, dan berdoa kepada Tuhan dalam batin kita, Tuhan Yang Maha Tinggi di dalam batin kita untuk membimbing, membantu, menyokong, dan memberkahi kita. Setiap hari kita harus bermeditasi, dengan atau tanpa keberhasilan. Kapan pun, mungkin besok, mungkin menit berikutnya, Anda akan memperolehnya. Hanya saja, jangan menyerah. Ini sama halnya ketika Anda membuka toko untuk menjual barang, Anda tidak akan pernah tahu kapan pelanggan akan singgah. Anda harus tetap buka sepanjang hari dan menunggu. Dengan atau tanpa pelanggan, Anda harus tetap buka. Adakalanya, pelanggan terakhir akan datang dan membeli seluruh isi toko, atau separuh isi toko.

 

“Meskipun tingkat latihan kita tidak terlalu cemerlang, tetapi jika kita tulus, melakukan pertobatan, dan meditasi setiap hari maka karunia Tuhan akan tetap dilimpahkan kepada kita.” (Maha Guru Ching Hai)

 

 

 

 

Atas

 

Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai