Beranda > Aku Datang untuk Membawamu Pulang

 

Lima Sila

Mata Kebijaksanaan kita saat ini dikeruhkan oleh beberapa halangan yang ditimbulkan oleh kegelapan batin kita sendiri dan perbuatan-perbuatan tidak bajik sebelumnya. Untuk membersihkannya kita membutuhkan bantuan dari seseorang yang tahu. Kita butuh kekuatan besar dari Tuhan yang kita miliki di dalam diri kita semua, jika saja kita bisa membuka ‘kran’ ini dan kebijaksanaan akan mengalir keluar. Ini seperti sebuah bak air yang penuh air, tetapi dengan kran rusak. Jadi jika Anda berminat, saya bisa memperbaiki kran tersebut, secara cuma-cuma dan bebas dari segala persyaratan kecuali bahwa Anda harus mensucikan diri sendiri, menjalani kehidupan bajik, dan menjalani pola hidup yang suci. Mulai hari ini Anda harus berikrar tidak akan pernah makan daging lagi, tidak akan membunuh, tidak akan berbohong, tidak akan mencuri, dan sebagainya. Ini sama persis dengan Sepuluh Perintah dalam Alkitab, atau Lima Sila Buddhis untuk orang awam yang berkata: Jangan membunuh, jangan mencuri, jangan berzinah, jangan berbohong, jangan minum minuman beralkohol, berjudi atau mengkonsumsi obat-obatan terlarang.

1. Menghindari mengambil kehidupan dari makhluk-makhluk hidup.

Seseorang menghindari pembunuhan berarti harus menghindari daging hewan, karena meski kita tidak membunuh hewan itu dengan tangan kita, orang lain harus membunuhnya untuk kita makan. Ini adalah pembunuhan tidak langsung, dan akan mempengaruhi kita.

Kapan pun kita makan daging, tidak dapat diingkari bahwa beberapa hal seperti kebencian, kemarahan, dan frustrasi dalam hati hewan ketika dia dibunuh, akan tercetak di dalam kesadaran kita, sehingga kita merasa tidak nyaman di dalam diri kita. Karena itu, saat tidur di malam hari, kita mendapat mimpi-mimpi buruk, juga ketika hewan melihat kita, mereka ketakutan dan melarikan diri dari kita. Dan ketika sakit, sulit untuk menyembuhkan diri karena semua atmosfer kebencian serta kemarahan melingkupi daging yang kita makan.

P. Bolehkah kita makan telur yang tidak dibuahi?

G. Tidak, karena telur tersebut sudah punya setengah kehidupan, dan jika Anda memberinya kesempatan, ia bisa menjadi ayam. Juga, telur akan menarik kekuatan negatif seperti setan dan sebagainya, jadi jika kita makan, kita bisa terkontaminasi kekuatan negatif ini. Seperti yang Anda telah ketahui, banyak ahli sihir hitam maupun putih, menggunakan telur untuk menyembuhkan orang-orang yang kemasukan roh-roh. Jadi sangat logis untuk tidak makan telur.

P. Bagaimana jika seseorang punya keinginan untuk mengikuti pola makan vegan, tetapi secara tidak sadar dan tidak tahu memakan daging? Apa pengaruh terhadap dirinya?

G. Mungkin akan menyebabkan sedikit sakit perut. Tetapi jika Anda bermeditasi lebih lama beberapa hari setelahnya, mungkin tidak masalah. Kita tidak bisa selalu terhindar. Pola makan vegan hanya untuk mendorong lebih banyak cinta kasih, sifat yang sudah ada di dalam kita, untuk lebih mencemerlangkan, meningkatkan daya jangkaunya kepada semua makhluk, termasuk saudara-saudara muda kita, serta untuk menabur cinta kasih kita. Tetapi jika kita berbuat tanpa kita ketahui, tidak seorang pun akan menyalahkan kita. Tidak juga Tuhan.

2. Menghindari ucapan yang tidak benar.

Ucapan yang benar dan bertujuan untuk kedamaian, kebahagiaan, dan cinta.

3. Menghindari mengambil apapun yang bukan milik Anda.

Saat kita mengambil apapun yang bukan milik kita tanpa izin atau bertanya terlebih dulu, adalah mencuri. Kita juga bisa mencuri waktu dan energi orang lain. Anda mengenal dengan jelas jenis pencurian ini. Beberapa teman menelepon Anda dan berbicara berjam-jam sampai Anda tidak dapat menghentikannya dan merasa lelah. Hanya demi sopan santun serta cinta kasih, Anda hanya mendengarkan, “Ah, ya, ya...” Anda tidak tahu lagi apa yang mereka bicarakan karena sangat membosankan. Ini juga pencurian. Anda harus mengabdikan waktu Anda untuk mengenal Tuhan daripada membicarakan topik-topik yang tidak berguna.

4. Menghindari tingkah laku seksual yang salah.

Terlalu banyak kegiatan seksual dan menghamburkan energi seksual dapat melelahkan tubuh Anda, serta melemahkan kekuatan mental Anda yang seharusnya disimpan untuk Pencerahan yang paling agung, serta untuk menolong diri Anda sendiri dan umat manusia. Cara itu lebih mulia. Itu saja. Perbuatan seksual yang salah artinya Anda punya terlalu banyak teman wanita, terlalu banyak teman pria, terlalu banyak suami atau istri sehingga itu menghabiskan cadangan energi Anda.

Ini sangat sederhana, artinya bila Anda sudah punya suami atau istri, jangan mempertimbangkan yang kedua! Buatlah hidup Anda lebih sederhana, tanpa kerumitan dan pertentangan karena emosi. Itu menyebabkan perasaan orang lain terluka. Kita tidak berbuat buruk pada orang lain, walaupun secara emosional. Kita usahakan menghindari konflik, penderitaan emosional, fisik dan mental untuk siapa pun, terutama orang-orang yang kita cintai. Itu saja. Jika Anda sudah memiliki kekasih, jangan beritahukan dia. Itu akan lebih menyakitkan bila Anda memberitahu istri Anda. Cukup selesaikan secara perlahan dan diam-diam, dan jangan mengaku kepadanya. Kadang orang berpikir, jika mereka berselingkuh, dan mereka pulang sambil mengaku kepada suami atau istri mereka, maka itu sangat bijak dan sangat jujur. Omong kosong. Itu tidak baik. Anda sudah berbuat kesalahan, mengapa membawa pulang sampah itu dan berharap orang lain menikmatinya? Jika dia tidak mengetahuinya, dia tidak merasa seburuk itu. Mengetahui fakta itu menyakitkan. Jadi cobalah untuk menyelesaikan masalah itu dan berjanjilah untuk tidak melakukannya lagi, itu saja.

P. Apakah Anda menghargai hubungan homoseksual sebagaimana hubungan heteroseksual?

G. Sesungguhnya saya tidak tahu, saya tidak ahli tentang keduanya. (Tertawa) Apa yang saya dapat katakan adalah mengapa Anda mengidentifikasikan diri sendiri dengan tubuh ini dan menyebut diri sendiri dalam istilah homoseksual ataupun heteroseksual? Kita bukanlah tubuh jasmani, kita adalah Roh Kudus. Kita adalah cinta yang terlahir, kita adalah Kebijaksanaan, kita adalah Penguasa Tertinggi dari segala hal di segenap alam semesta ini. Mengapa Anda mengidentifikasikan diri dengan cara ini dan menurunkan derajat diri Anda serta membuat diri Anda merasa rendah dengan menggolongkan diri Anda sebagai ini dan itu. Kenalilah diri Anda sebagai Tuhan, capailah Pencerahan dan semua hal ini hanya masalah perhentian sementara.

5. Menghindari Penggunaan Racun-racun.

Racun-racun artinya obat-obatan terlarang, alkohol, dan semua hal yang menyebabkan Anda ketagihan, memperbudak Anda, mengaburkan pandangan batin Anda, merusakkan sel-sel otak Anda, melemahkan kemampuan Anda untuk berpikir, melihat, dan berbuat secara jernih. Inilah racun-racun.

Kita seharusnya ‘diracuni’ oleh kekuatan Tuhan dan bukan oleh segala pengganti murahan ini. Sebelumnya, kita mungkin boleh berbuat itu, atau melakukannya karena ketidaktahuan, karena kita tidak bahagia dan kita menginginkan sesuatu, tetapi kita tidak tahu apa sebenarnya hal itu. Kita merasa begitu kosong di dalam, dan kita merasa tidak bahagia walaupun punya cukup uang dan kenyamanan hidup. Kita merasakan suatu ketidakpuasan, jadi kita mencari rokok, obat-obatan terlarang, judi, seks, atau apapun untuk memuaskan diri sendiri. Kita pikir kita akan dapat memuaskan diri sendiri, tetapi semakin kita menggunakan hal-hal itu, semakin kita merasa lelah, kosong, dan tak berarti. Semakin Anda pakai, semakin Anda ketagihan, dan semakin Anda merasa tidak beres dengan tubuh dan pikiran Anda. “Racun” sejati akan menggantikan semua ini dan membuat Anda puas, dan Anda tidak akan pernah menginginkan hal-hal ini lagi.

P. Jika saya sedang dalam pengobatan, sesuai aturan dokter, dapatkah saya tetap menjadi vegan dan diinisiasi?

G. Ya, tentu, mengapa tidak? Pengobatan bukanlah obat-obatan terlarang. Yang saya maksudkan dengan obat-obatan terlarang, Anda tahu, adalah obat-obatan yang dilarang di negara Anda. Saya juga melarang itu, demi Anda, karena itu bisa menghancurkan hidup Anda, menghabiskan banyak uang, dan membuat Anda menjadi orang malang yang sangat tergantung. Anda harus berjalan seperti seorang raja, seperti Tuhan di atas Bumi ini, dan memberkahi seluruh dunia dengan kekuatan teragung serta kebijaksanaan di dalam diri Anda.

P. Mengapa kita tidak boleh minum minuman beralkohol sedangkan alkohol digunakan dalam obat-obatan?

G. Minum alkohol dapat mempengaruhi pikiran kita. Kebiasaan minum membuat pikiran kabur dan bingung, serta mematikan kerja syaraf sampai taraf tertentu. Jadi, saya tidak peduli seberapa bagus pengaruh luarnya pada Anda, karena alkohol memperburuk otak Anda, dan kita harus tergantung pada sistem berpikir kita untuk mencapai Pencerahan. Semakin kita mematikannya, semakin bingung kita jadinya dan kita tidak bisa berpikir jelas lagi.

P. Bagaimana tentang zat-zat kimia pada buah-buahan dan sayuran?

G. Ya, Tuhanku! Anda fanatik sekali. Cuci saja dengan air garam lalu makanlah. Kalau tidak, Anda akan mati, Hmm?

P. Disinggung dalam lembar inisiasi, tidak diperbolehkan menggunakan kekuatan rohani untuk menyembuhkan penyakit orang lain. Apa komentar Anda soal itu? Saya hidup dalam komunitas di mana begitu banyak orang melakukan penyembuhan dengan tangan mereka dan berbagai jenis penyembuhan lainnya.

G. Anda lihat, jika Anda ingin menjadi penyembuh, lakukanlah penyembuhan. Jika Anda ingin tahu seluruhnya, termasuk penyembuhan, jadi Anda harus meninggalkannya sebentar sampai Anda tahu tentang segalanya. Jadi Anda bisa menyembuhkan. Menyembuhkan tanpa menyembuhkan. Orang-orang cukup melihat Anda dan sembuh. Anda tidak perlu melakukan berbagai jenis mudra, atau berkutat dengan medan magnet mereka. Jika Anda berhasil menyembuhkan satu orang hari ini, dapatkah Anda menjamin bahwa dia tidak akan jatuh sakit lagi besok? Anda mengerti? Itu belumlah lengkap. Dan juga, jika orang disembuhkan oleh penyembuh rohani, dia akan percaya kepada penyembuh rohani tersebut, bukannya percaya pada kekuatan penyembuhan dalam dirinya sendiri. Hal itu berbahaya bagi keduanya, bagi si penyembuh maupun pasiennya. Si pasien akan percaya kepada si penyembuh dan si penyembuh akan lebih besar egonya. Jadi cara terbaik untuk menyembuhkan orang adalah menjadi seperti Kristus. Menyembuhkan tanpa menyembuhkan. Menyembuhkan tanpa mengetahui.

P. Apa yang Anda maksudkan dengan penyembuhan psikis akan menjadi penghalang bagi kemajuan seseorang? Jika seseorang menggunakan tangannya untuk penyembuhan alami dengan menggunakan suatu metode seperti Reiki, apakah bisa diterima?

G. Jika Anda inginkan Pencerahan sepenuhnya, Anda tidak boleh ikut campur dengan karma orang lain. Karena dengan melakukan hal ini, Anda akan kehilangan kekuatan rohani Anda, dan akan tetap tinggal dalam dunia fisik.

P. Apakah perlu bermeditasi dua setengah jam setiap hari? Mengapa?

G. Kita harus bermeditasi dua setengah jam sehari karena itu diperlukan untuk membersihkan jiwa kita, tempat kita yang terinfeksi dengan madu Ilahi. Sekarang, jika Anda kotor karena pekerjaan sehari, dan Anda pulang ke rumah, paling sedikit Anda butuh dua galon air. Setiap hari kita bercampur dengan dunia ini, dan terinfeksi oleh orang lain, mendapat pengaruh dari semua orang di sekitar kita, dan oleh perbuatan salah kita yang tidak dapat dihindari. Sebagai contoh, saat kita bernafas kita membunuh begitu banyak makhluk tak tampak, ketika kita makan sayuran, kita membunuh kehidupan sayuran. Jadi dua setengah jam adalah seperti dua galon air tersebut untuk mencuci jiwa kita. Jika Anda mencuci dengan satu setengah galon air, juga OK, tetapi tidak bersih sekali. Dan besoknya Anda akan menambah lagi beberapa kotoran, dan Anda hanya membersihkan dengan satu galon. Jadi setiap hari Anda tidak benar-benar bersih, dan suatu hari Anda akan berbau. (Tertawa)

P. Kita harus hidup sesuai dengan lima sila agar boleh diinisasi. Apa yang terjadi bila kita tidak mematuhinya?

G. Ya Anda tidak mematuhinya. Apalagi yang bisa saya perbuat? Coba lagi, OK? Jika Anda pikir itu baik untuk Anda, dan baik untuk yang lainnya, dan itu seperti pagar pelindung di sekeliling tunas rohani kita, jadi kita menjaganya, dan jangan membuat kerusakan pada tunas Anda yang baru tumbuh. Kalau tidak, tak seorang pun yang ada di sana untuk mengutuk Anda, atau bertindak pada Anda, kecuali hati nurani Anda sendiri. Jadi cobalah menjaganya, dan kapan pun Anda jatuh, berdiri dan coba lagi.

P. Mengapa kita tidak bisa mencampur metode-metode lain dengan Metode Meditasi Quan Yin?

G. Berkonsentrasi dan fokus pada satu titik dalam ajaran saya dapat memberikan hasil yang terbaik. Jika Anda bermeditasi pada ajaran-ajaran saya dan pada uang pada saat yang sama, atau meditasi dengan mantra lain, tentu saja Anda akan terbagi. Ini sangat logis. Saya bukanlah diktator, saya hanya memberitahu apa yang baik untuk Anda. Apapun yang ingin Anda lakukan, Anda harus menaruh seluruh perhatian Anda pada titik tersebut. Orang berpikir bahwa saya melarang Anda ini dan itu. Tidak! Semua yang saya beritahu hanyalah nasihat-nasihat yang baik, dan kewajiban seorang Guru. Tetapi tentu saja Anda yang menentukan pilihan Anda. Jika Anda tidak mengikuti saya, itu OK. Anda bertanggung jawab atas perbuatan Anda, keberhasilan dari latihan meditasi Anda, tetapi saya bertanggung jawab untuk memberitahu Anda apa yang baik untuk Anda. OK?

Semua yang saya beritahukan adalah intisari yang sangat tua dari para praktisi yang ingin lepas dari jebakan materialisme, dan naik melampaui kekuatan kontrol alam pikiran dan benda ini, sehingga mereka dapat menyadari bahwa ada sesuatu yang lebih mulia daripada tubuh maupun otak komputer mereka. Jadi semua ini adalah seperti kode-kode rahasia, atau metode rahasia untuk mempercepat Anda di jalan bebas hambatan dalam kerohanian. Semua ini adalah pilihan Anda. Jalan kebebasan adalah jalan bertanggung jawab, tanggung jawab diri sendiri. Jadi saya tidak pernah memaksakan apapun, saya hanya menyarankan.

 

 

 

 

Atas

 

Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai